Di Tengah New Normal, Pengunjung Moka Meningkat

Di Tengah New Normal, Pengunjung Moka Meningkat

Medialampung.co.id - Aktivitas masyarakat mulai kembali seperti semula dengan tatanan atau cara baru, seperti memakai masker ketika melakukan aktivitas di luar rumah.

Sama halnya pusat perbelanjaan khususnya di Kota Bandarlampung sudah mulai terlihat ramai. Seperti di Mall Kartini (Moka) beralamat di Jl. Raden Intan No.121, Kecamatan  Tanjungkarang Pusat (TkP) Kota Bandarlampung ramai pengunjung.

Berdasarkan pantauan medialampung.co.id, sebelum memasuki Mall Kartini (Moka), petugas menyarankan para pengunjung untuk mencuci tangan terlebih dulu, memakai masker dan diperiksa suhu tubuh dengan thermo gun. Dan dimasa new normal pengunjung Moka berkisar 2000 sampai 3000 orang.

"Untuk pengunjung yang kami data setiap harinya masuk ke Moka selama new mormal ini berkisar antara 2000 sampai 3000 pengunjung. Kecuali jika akhir pekan (weekend) bisa sampai 4000," ungkap General Affair Centerpoint Rudy Kalalo saat diwawancarai medialampung.co.id, Sabtu (29/8).

Lanjutnya, kenaikannya belum signifikan, namun dari semua kenaikan tersebut tetap mengedepankan dan selalu memperhatikan Protokol Kesehatan. 

Saat tim medialampung.co.id menanyakan kapan Bioskop XXI dibuka pihaknya belum bisa menjawab kapan kepastian dibuka.

"Untuk bioskop XXI sampai saat ini kami belum tahu kapan mulai beraktivitas dan ini menjadi harapan kami. Jika Bioskop sudah mulai aktif maka kami pun akan ada peningkatan pengunjung. Hari ini saya baca di media bahwa ditingkat pusat Jakarta untuk bioskop akan segera dibuka kembali. Kalo di tingkat pusat akan dibuka maka yang di daerah tentunya akan menyesuaikannya," tutup Rudy. (ded/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: