Atasi Persoalan Lalulintas, Dishub Inventarisir Kerusakan Rambu dan Jalan

Atasi Persoalan Lalulintas, Dishub Inventarisir Kerusakan Rambu dan Jalan

Medialampung.co.id - Dalam rangka mengatasi permasalahan lalulintas, Dinas Perhubungan Kabupaten Lampung Barat turun lapangan untuk menginventarisir kerusakan rambu-rambu lalulintas dan jalan seperti yang dilakukan di jalan lintas provinsi ruas Liwa-Sukau dan jalan kabupaten di ruas Sukau-Lumbokseminung.

Kasi Angkutan Penumpang Wendi Satria, S.H., mendampingi Kadishub Lambar Raswan S.H, M.M, mengatakan bahwa pihak tengah menginventarisasi permasalahan yang berkaitan dengan lalulintas seperti kerusakan jalan dan fasilitas atau perlengkapan lalulintas yang selanjutnya akan ditindaklanjuti dengan melalui komunikasi dan koordinasi bersama forum lalulintas yang terdiri dari unsur Polres, Jasa Raharja, Dishub, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas PUPR, Dinas Kesehatan serta Satpol-PP.

“Upaya perbaikan merupakan kegiatan rutin yang akan dilakukan untuk mengoptimalkan fungsi jalan dan rambu lalu lintas. Dari hasil kegiatan inventarisasi kita di lapangan akan kita koordinasikan ke forum lalulintas seperti terkait kerusakan jalan akan kita koordinasikan ke Dinas PUPR, kemudian terkait tanam tumbuh kita koordinasikan ke DLH dan begitupun dengan rambu lalulintas juga akan ditindaklanjuti oleh Dishub,” jelasnya.

Sejauh ini, terusnya, dari hasil pengecekan yang dilakukan di beberapa titik pihaknya menemukan sejumlah kerusakan jalan seperti jalan amblas atau berlubang di jalur Liwa- Sukau dan kerusakan rambu-rambu lalulintas berupa cermin cembung di jalur Sukau-Lumbokseminung sebanyak tiga titik.

“Terkait kerusakan yang terjadi setelah kita koordinasikan ke forum lalulintas, hasilnya juga akan kita koordinasikan ke Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) wilayah Lampung- Bengkulu dan Dishub Provinsi Lampung,” jelasnya. 

Sebab, terusnya, upaya perbaikan yang akan dilakukan adalah dalam rangka mengantisipasi kecelakan lalulintas, seperti halnya keberadaan Rambu lalu lintas dipasang untuk memberikan petunjuk bagi pengguna jalan.

“Kerusakan perlengkapan jalan ini disebabkan banyak faktor, karena selain faktor alam dan ada juga yang disebabkan karena minimnya kesadaran masyarakat untuk ikut menjaga rambu-rambu lalulintas sehingga melakukan perusakan,” imbuhnya.

Kendati begitu, pihaknya tetap berupaya untuk kembali mengoptimalkan fungsi rambu lalulintas yang ada guna mewujudkan keselamatan berlalu lintas.

“Kita berharap semua pihak dapat turut serta membantu meningkatkan kesadaran masyarakat untuk ikut serta merawat dan menjaga fasilitas yang ada guna mencegah kerusakan,” tandasnya.(edi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: