Ajak Tokoh Agama Perangi Covid-19, Sugeng Sambangi Pura Sangga Buana 

Ajak Tokoh Agama Perangi Covid-19, Sugeng Sambangi Pura Sangga Buana 

Medialampung.co.id – Anggota Komisi I dari Fraksi PDI perjuangan DPRD kabupaten Lampung Barat Sugeng Hari Kinaryo Adi, menyambangi Pura Sangga Buana di Pekon Trimekarjaya Kecamatan Bandarnegeri Suoh (BNS) Sabtu (24/7).

Kedatangan anggota legislatif (Aleg) dua periode tersebut disambut, Ketua Parisada Hindu Lambar Wayan Mahardika, dan dihadiri oleh sejumlah umat Hindu di wilayah tersebut. 

Sugeng mengungkapkan, kunjungan tersebut yakni dalam rangka meningkatkan kerukan antar ummar beragama, dimana di Lambar hingga saat ini toleransi antar umat beragama masih terjaga dengan baik. 

”Tentunya kunjungan ini juga menjadi sarana sosialisasi dalam rangka pencegahan Covid-19, dimana saya mengajak seluruh umat beragama untuk patuh terhadap anjuran pemerintah, dan selalu mengedepankan Protokol Kesehatan (Prokes) dalam aktivitas sehari-hari sebagai upaya pencegahan penularan wabah tersebut,” ungkap Sugeng.

Tidak kalah pentingnya, ia juga mengajak seluruh umat untuk bisa bisa memfilter adu domba melalui media sosial (medsos). Kemudian merebaknya wabah pandemi Covid-19 banyak bermunculan hoax atau berita bohong, itu yang harus kita perangi bersama-sama,” kata dia.

Lebih lanjut Sugeng mengungkapkan, semua memiliki tanggungjawab untuk terus memberikan pengertian kepada masyarakat bahwa wabah Covid-19 adalah musibah yang mengglobal. Dimana virus ini akan menyerang siapa saja, tidak melihat umur, jabatan, gender, agama ataupun aliran, dan karena di Lambar inimasyaratnya terdiri dari berbagai suku dan agama maka perlu peran tokoh agama untuk masuk memberikan edukasi bagi umatnya.

"Peran tokoh agama sangat penting dalam mensosialisasikan mengenai bahayanya Covid-19. Tokoh agama harus menjelaskan dengan baik dan benar kepada umatnya agar yakin. Kemudian tokoh agama juga diharapkan untuk bisa lebih bersinergi dan berperan melawan pandemi ini,” pungkasnya. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: