852 Calon PPS di Pesbar Ikuti Seleksi Tes Tertulis

852 Calon PPS di Pesbar Ikuti Seleksi Tes Tertulis

Medialampung.co.id – Sebanyak 852 calon anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) pemilihan Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) tahun 2020, dari 116 Pekon dan dua Kelurahan di 11 Kecamatan, mengikuti tahapan seleksi tes tertulis yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pesbar, Rabu (4/3) sekitar pukul 13.30 WIB.

Anggota KPU Pesbar Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Zairi Opani, mengatakan pada penerimaan berkas pendaftaran sebanyak 862 berkas yang diterima KPU setempat.  Berdasarkan hasil verifikasi seluruh berkas itu terdapat 10 berkas yang dinyatakan tidak lulus karena tidak memenuhi syarat.

“Sehingga hanya ada 852 berkas peserta yang dinyatakan memenuhi syarat dan bisa mengikuti tes tertulis,” katanya.

Dijelaskannya, peserta yang mengikuti tes tertulis itu, antara lain dari kecamatan Lemong dan Pesisir Utara masing-masing ada 80 peserta, Pulau Pisang 36 peserta, Karyapenggawa 112 peserta, Way Krui 60 peserta. Kemudian, Pesisir Tengah  63 peserta, Krui Selatan 85 peserta. Lalu, kecamatan Pesisir Selatan 121 peserta, Ngambur 59 peserta, Ngaras 83 peserta dan Bangkunat 73 peserta.

“Tes tertulis dilaksanakan di lima lokasi yakni peserta dari Kecamatan Lemong dan Pesisir Utara dipusatkan di SMAN 1 Lemong. Peserta dari kecamatan Way Krui dan Karyapenggawa dipusatkan di SMPN 1 Way Krui,” jelas dia.

Kemudian, kata Zairi, peserta dari Kecamatan Pesisir Tengah, Krui Selatan dan Pulau Pisang di pusatkan di SMAN 1 Pesisir Tengah. Kecamatan Pesisir Selatan dan Ngambur di SMAN 1 Pesisir Selatan, dan peserta dari Kecamatan Ngaras dan Bangkunat di laksanakan di SMKN 1 Bangkunat.

“Dalam pelaksanaan tes tertulis itu secara manual yakni menggunakan pensil kertas, dengan jumlah 50 soal pilihan ganda,” katanya.

Masih kata Zairi, hasil dari tes tertulis setiap Pekon/Kelurahan akan diambil enam peserta dengan peringat nilai terbaik. Selanjutnya peserta yang dinyatakan lulus seleksi tes tertulis itu akan mengikuti tahapan seleksi tes wawancara pada 10-12 Maret mendatang. setelah tes wawancana ditentukan  tiga anggota PPS disetiap Pekon/kelurahan.

“Kita berharap perekrutan calon anggota PPS ini tidak terkendala, karena jumlah PPS yang dibutuhkan sebanyak 354 anggota PPS,” pungkasnya. (yan/d1n/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: