5 Vitamin dan Mineral Pendongkrak Imunitas Tubuh

5 Vitamin dan Mineral Pendongkrak Imunitas Tubuh

Medialampung.co.id - Imunitas tubuh yang kuat memang sangat penting dimiliki oleh setiap orang, terutama di masa seperti ini. Dengan imunitas tubuh yang kuat, Anda pun tak akan mudah sakit.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendongkrak imunitas tubuh, mulai dari olahraga, tidur yang cukup, menjaga kebersihan, hingga mengonsumsi sejumlah nutrisi tertentu yang diyakini berkorelasi langsung dengan imunitas tubuh.

Dilansir dari laman Copeman Healthcare, ini dia 5 vitamin dan mineral yang bisa diandalkan untuk meningkatkan imunitas tubuh Anda.

Vitamin A

Tak hanya berguna untuk kesehatan mata, vitamin A juga penting untuk pemeliharaan sel epitel di dalam tubuh. Sel epitel sendiri adalah sel yang berasal dari permukaan tubuh, seperti dari kulit, pembuluh darah, saluran kemih, atau organ-organ tubuh. Sel epitel berfungsi sebagai penghalang antara bagian dalam dan luar tubuh. Peran utama yang paling penting dari sel epitel adalah melindungi bagian dalam tubuh dari serangan virus.

Vitamin A juga membantu tubuh dalam memproduksi sel darah putih, yang merupakan 'tentara' penghalau benda asing yang masuk ke dalam tubuh. Vitamin A bisa ditemukan pada berbagai buah dan sayuran berwarna oranye dan merah, seperti wortel, pepaya, paprika merah, dan masih banyak lagi.

Vitamin C

Sejak dulu, vitamin C jadi andalan ketika kita sakit, sebagai peningkat imunitas dan mempercepat kesembuhan. Itu semua berkat sifat antioksidan yang dimilikinya. Vitamin C berperan penting menjaga sel-sel agar terlindung dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.

Vitamin C juga meningkatkan imunitas tubuh dengan memproduksi interferon, sejenis protein yang melindungi sel dari serangan virus. Sumber vitamin C bisa ditemukan di aneka buah berwarna oranye atau kuning, seperti jeruk, paprika kuning, mangga, dan pepaya.

Vitamin E

Sama seperti vitamin C, vitamin E memiliki sifat antioksidan yang dapat melindungi tubuh dari serangan radikal bebas dan virus penyebab penyakit.

Vitamin E bisa didapat dari berbagai makanan seperti alpukat, kiwi, dan kacang-kacangan.

Selenium

Selenium merupakan mineral yang punya sifat sebagai antioksidan untuk membantu melawan infeksi dan melindungi tubuh terhadap kerusakan akibat radikal bebas.

Beberapa makanan kaya selenium antara lain kacang brazil, walnut, tuna, daging sapi, unggas, dan biji-bijian.

Zinc

Zinc merupakan mineral yang memiliki peran penting dalam proses pembentukan asam nukleat. Asam nukleat sendiri merupakan senyawa yang ada di dalam sel.

Peran zinc bagi imunitas tubuh adalah membantu sel T. Sel T sendiri merupakan kelompok sel darah putih yang memainkan peran utama pada kekebalan tubuh. Mengonsumsi suplemen zinc dapat mempercepat penyembuhan penyakit pada lansia dan anak-anak.

Nah, setelah mengetahui jenis-jenis vitamin dan mineral yang dapat meningkatkan imunitas tubuh, coba cek kembali apakah makanan yang Anda konsumsi selama ini sudah memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral tersebut?

Sumber terbaik untuk vitamin dan mineral memang berasal dari makanan. Tapi jika Anda tak yakin makanan yang Anda konsumsi mampu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral tersebut, Anda bisa mencukupi kebutuhannya lewat suplemen. (suaracom/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: