38 Nakes Puskesmas Karanganyar Disuntik Vaksin

38 Nakes Puskesmas Karanganyar Disuntik Vaksin

Medialampung.co.id - Sejumlah tenaga kesehatan (nakes) dari puskesmas Karanganyar yang teregistrasi dan layak menerima vaksin Covid-19 disuntik vaksin sinovac oleh petugas medis di puskesmas setempat, Rabu (20/1). 

Menurut Kepala Puskesmas Karanganyar, Bahren Nortajulu, S.Kep., untuk Puskesmas Karanganyar ada 38 nakes yang sudah teregistrasi dan layak mendapatkan suntik vaksin sinovac dari pemerintah tersebut. 

"Pemberian vaksin untuk nakes Puskesmas Karanganyar sejak 19 hingga 21 Januari untuk 38 tenaga kesehatan (nakes) yang sudah teregistrasi dan layak mendapat suntikan vaksin sinovac," ungkapnya kepada Medialampung.co.id di ruang kerjanya. 

Bahren menambahkan bahwa untuk pemberian vaksin sinovac ini akan dilaksanakan secara bertahap sampai dengan selesai. Dan untuk di hari pertama, Selasa (19/1) sudah ada 8 nakes yang divaksin. 

"Delapan nakes sudah di vaksin di hari pertama (19/1) dan untuk nakes yang sudah teregistrasi dan layak, namun belum divaksin tinggal menunggu jadwal pemberian Vaksinasi," katanya. 

Dirinya juga mengatakan untuk delapan nakes yang sudah divaksin selama observasi dalam keadaan prima dan sehat 

"Sejauh ini Alhamdulillah berjalan dengan lancar pemberian vaksin sinovac buat nakes di Puskesmas Karanganyar ini ,dan pasca disuntik vaksin tersebut nakes tidak mengalami gangguan kesehatan serta prima," pungkasnya. (wji/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: