Parosil Serahkan Bantuan Traktor-Cultivator

Parosil Serahkan Bantuan Traktor-Cultivator

Medialampung.co.id – Bupati Lambar Hi. Parosil Mabsus menyerahkan bantuan mesin traktor roda dua dan cultivator kepada kelompok tani (Poktan), gabungan kelompok tani (Gapoktan), dan kelompok wanita tani (KWT), Jumat (24/9).

Bantuan alat mesin pertanian (Alsintan) tersebut diserahkan pada saat acara ramah tamah yang digelar Pemkab Lambar dalam rangka hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Lambar ke-30 di lapangan Pemkab. 

Tampak hadir Kepala Kesbangpol Provinsi Lampung Drs. Muhammad Firsada, M.Si. Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Kabupaten Pesisir Barat Hapzi, S.Pd.,M.M, Wakil Bupati Lambar Drs. Mad Hasnurin, Ketua DPRD Lambar Edi Novial, S.Kom, Kejari Riyadi, S.H, Kapolres AKBP Hadi Saeful Rahman, S.I.K, Dandim 0422/LB Letkol CZI Beni Setiawan, Sekretaris Daerah Akmal Abdul Nasir, Kementerian Agama Lambar Marian Hasan, para Asisten, Staf Ahli, Kepala Perangkat Daerah, Camat serta undangan lainnya.

“Saya berpesan kepada kelompok tani, Gapoktan dan KWT yang mendapatkan bantuan mesin alat pertanian ini agar bisa menjaga, merawat serta mempergunakannya dengan baik. Dengan adanya bantuan ini diharapkan akan bermanfaat dan hasil panen petani juga meningkat,” ujar Bupati Parosil. 

Sementara itu, Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (DTPH) Ir. Rusdi mengungkapkan, Pemkab Lambar melalui DTPH menyiapkan bantuan Alsintan sebanyak 25 unit, rinciannya 20 unit mesin traktor roda dua dan lima unit Cultivator. 

“Bantuan Alsintan ini dialokasikan kepada sejumlah kelompok tani dan gabungan kelompok tani serta kelompok wanita tani di sejumlah kecamatan. Nah untuk hari ini bapak bupati telah menyerahkan bantuan secara simbolis kepada sembilan kelompok yang tersebar di Kecamatan Balikbukit, Kecamatan Sukau, Kecamatan Batubrak dan Kecamatan Lumbokseminung,” ungkap Rusdi.

Kata dia, adapun sembilan kelompok yang mendapatkan bantuan Alsintan, yaitu Poktan Sukajadi, Poktan Sinar Harapan, Poktan Melati V, Poktan Kawat Kerambai, Poktan Tunas Jaya, Gapoktan Serupa, Poktan Serdang Sentosa, KWT Mandiri dan Poktan Anak Ngukha. Sementera untuk kelompok lainnya akan diserahkan pada momen lainnya. 

“Dengan adanya bantuan ini, kita berharap dapat bermanfaat bagi kelompok penerima serta mempermudahkan proses pengolahan tanah. Selain itu, saya juga berharap dengan adanya bantuan ini, petani yang semula hanya tanam dua kali diharapkan bisa tiga kali dalam setahun dan produksinya meningkat,” pungkas Rusdi seraya menambahkan, bantuan Alsintan ini bersumber dari APBD Lambar tahun 2021. (lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: