Eva Dwiana Lantik 160 Guru PNS

Eva Dwiana Lantik 160 Guru PNS

Medialampung.co.id - Walikota Bandarlampung menyerahkan petikan keputusan peningkatan status Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) sekaligus mengambil sumpah janji PNS Kota Bandarlampung.

Hal itu diungkapkan Eva Dwiana kepada para CPNS yang hadir dan diharapkan dapat membantu di bidang pemerintahan.

Para CPNS juga diminta agar dapat bertanggung jawab sebagai PNS dan menegakkan Undang-undang, bisa disiplin, baik dari segi waktu juga pada kepribadian masing-masing.

Calon yang dilantik terdiri dari 160 orang guru untuk berbagai bidang, serta tenaga teknis sebanyak 10 orang.

“Alhamdulillah hari ini kita melantik 160 guru dan juga tenaga teknis ada 10 orang, walikota berharap kepada guru guru yang dilantik, karena kita tahu banyak sekali kepala sekolah atau guru yang pensiun mudah mudahan dengan gabungnya guru yang muda muda yang atensinya luar biasa, bisa memberikan motivasi kepada anak anak kita," katanya Eva Dwiana kepada Medialampung.co.id, Jumat (11/3).

Eva Dwiana juga berpesan agar para guru yang dilantik bisa memberi arahan kepada siswa/siswinya agar tidak lalai dalam mengerjakan tugas-tugas sekolahnya akibat terlalu banyak bermain gadget. 

“Kepada guru guru yang baru, mari bergabung dengan kita, dan tunjukkan prestasi dimana kita ditempatkan, dan dimana juga kita melayani masyarakat, agar bisa mendidik anak-anak atau siswa menjadi lebih berprestasi," tandasnya.(jim/mlo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: