Ia juga menyampaikan ucapan selamat kepada I Nyoman Setiawan atas amanah baru yang diemban. Ia berharap kepemimpinan baru ini bisa melanjutkan sinergi positif di lingkungan sekretariat.
"Saya percaya bahwa beliau akan mampu menjalankan amanah dengan baik. Kepada seluruh staf, saya berpesan untuk tetap kompak dalam bekerja. Jika ada persoalan, selesaikan dengan duduk bersama. Jangan saling menyalahkan, tetapi saling mengingatkan untuk kebaikan bersama," pesannya.
Dikatakannya, meski secara resmi pensiun, dirinya berharap silaturahmi dengan seluruh jajaran DPRD dan ASN di lingkungan Pemkab Pesisir Barat tetap terjaga.
"Meskipun saya sudah tidak aktif lagi, saya berharap komunikasi dan hubungan baik yang telah terjalin tetap terus dijaga. Selamat bekerja kepada Plt Sekwan, dan mari terus memberikan pelayanan terbaik untuk daerah," pungkasnya (*)