Pemkab Pesisir Barat Gelar Sosialisasi Pemantauan WNA

Kamis 15-08-2024,10:32 WIB
Reporter : Yayan Prantoso
Editor : Budi Setiawan

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) setempat, menggelar kegiatan sosialisasi pemantauan Warga Negara Asing (WNA) di Kabupaten Pesbar, yang dilaksanakan di aula Sunset Beach, Pekon Way Redak Kecamatan Pesisir Tengah, Kamis 15 Agustus 2024.

Hadir dalam kegiatan itu, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Pesbar Audi Marpi, S.Pd., M.M., Kepala Kesbangpol Pesbar Syahrial Abadi, Perwakilan Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotabumi, Aji Kurniawan. 

Selain itu, hadir juga dihadiri perwakilan Polres Pesbar Ipda Hermanto, unsur Forkopimda, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait dilingkungan Pemkab setempat, para Camat, serta pemilik Hotel/penginapan yang ada di Kabupaten setempat.

Kepala Badan Kesbangpol Pesbar, Syahrial Abadi, mengatakan bahwa, kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan ini tentunya untuk menciptakan kondusifitas dan stabilitas keamanan di Kabupaten Pesbar. 

BACA JUGA:Belum Kantongi Izin, BPPRD Lampung Utara Copot Banner Iklan Rokok TUSSO

BACA JUGA:Manfaat Nanas untuk Kesehatan: Apa Saja yang Bisa Diobati?

Karena itu, diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat menjadi perhatian bersama.

"Kegiatan sosialisasi ini juga bertujuan untuk menyatukan persepsi tentang pentingnya kerjasama semua pihak dalam pemantauan orang asing di Kabupaten Pesbar," katanya.

Dalam sambutan Bupati Pesbar Dr.Drs.Agus Istiqlal, S.H., M.H., yang disampaikan Asisten I Setdakab Pesbar, Audi Marpi, mengatakan, jika membicarakan tentang orang asing, maka ada berbagai hal yang akan muncul dalam pikiran kita. 

Selain adanya dampak positif majunya aspek pariwisata yang kemudian juga akan mendukung gerak perkembangan ekonomi masyarakat, juga adanya peluang usaha dan lapangan pekerjaan yang tentunya dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat di Kabupaten Pesbar. 

BACA JUGA:Gaduh Paskibraka Lepas Hijab Saat Pengukuhan, Ini Klarifikasi BPIP

BACA JUGA:Partai Gerindra Resmi Usung PM-MH di Pilkada Lampung Barat, Lawan Kotak Kosong di Depan Mata !

"Pariwisata merupakan salah satu icon Kabupaten Pesbar, dengan objek wisata surfing yang pada saat ini ombak di Pesbar merupakan salah satu yang terbaik di dunia," ungkapnya.

Namun, lanjutnya, dampak negatif dari kunjungan wisatawan luar negeri ini juga harus diwaspadai. Karena mau tidak mau akan bergaul dan berkomunikasi dengan mereka (WNA-red). 

Selain itu juga kemungkinan adanya misi-misi tertentu dari orang asing yang bertentangan dan mengancam kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Kategori :