Temu Kangen dengan Simpatisan dan Warga, Parosil Kenalkan Program Ganjar-Mahfud, dan Beri Bantuan Ambulance

Kamis 01-02-2024,21:42 WIB
Reporter : Edi Prasetya
Editor : Budi Setiawan

"Sampai saat ini tidak ada Capres-Cawapres yang punya program unggulan seperti Ganjar-Mahfud, untuk keluarga yang kurang mampu nanti akan disekolahkan hingga perguruan tinggi, nama programnya satu keluarga miskin satu sarjana. Jadi sekarang tidak ada lagi orang tuanya yang merana menangis karena anaknya tidak sekolah karena tidak mempunyai kemampuan ekonomi orang tua, termasuk pemberian insentif kepada guru ngaji dan imam masjid," kata dia.

BACA JUGA:Pekon Trimulyo Laksanakan Rembuk Stunting Dengan Hadirkan Pihak Puskesmas

BACA JUGA:Samsung Bongkar Fitur AI Favorit Konsumen di Galaxy S24 Series, Circle to Search with Google Jadi Juaranya

Ia juga menambahkan bahwa pada sektor pertanian Ganjar-Mahfud juga memiliki program unggulan untuk memberikan pelatihan kepada para petani agar para petani lebih makmur dan sejahtera dalam mengembangkan potensi di sektor pertanian.

"Kemudian ada juga program unggulan lain yaitu KTP Sakti kalau saat ini bantuan ada kartu sendiri, PKH ada kartu sendiri, BPNT kartu sendiri, KIS punya kartu sendiri, BPJS kartu sendiri, KIP kartu sendiri tetapi kedepan pak Ganjar ingin big data yang diintegrasikan dalam sebuah KTP Sakti," jelasnya.

Dengan adanya KTP Sakti tersebut kata Parosil akan mengurangi adanya potensi pungutan liar, selain itu akan memudahkan penerima manfaat dalam pengambilan bantuan. Masih banyak program unggulan lain yang akan di usung Ganjar-Mahfud.

Sehingga, untuk mewujudkan berbagai program strategis tersebut, harus adanya keselarasan untuk memenangkan Ganjar-Mahfud pada Pemilu 2024 mendatang dan dapat membantu memenangkan para calon anggota legislatif dari partai berlambang banteng tersebut.*

Kategori :