Cegah Lakalantas, Pemuda Lintik Tutup Jalan Berlubang

Minggu 12-03-2023,18:47 WIB
Reporter : Yogi Astrayuda
Editor : Budi Setiyawan

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Sejumlah pemuda Pekon Lintik Kecamatan Krui Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) secara swadaya menambal sejumlah titik jalan yang berlubang disepanjang Jalan Lintas Barat (Jalinbar) di pekon setempat, Minggu (12/3) kemarin.

Kegiatan yang digagas oleh Karang Taruna Kecamatan Krui Selatan itu bertujuan untuk mencegah terjadi kecelakaan lalu lintas (Lakalantas), pasalnya hingga kini belum ada perbaikan oleh Satuan Kerja (Satker) Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN).

BACA JUGA:Penentuan Awal Ramadhan 1444 H, Kemenag Bakal Pantau Hilal di 124 Lokasi

Ketua Karang Taruna Krui Selatan,Yasrizal mengatakan jalur yang melintas di Pekon Lintik itu merupakan jalan nasional yang selalu ramai dilalui kendaraan, baik kendaraan kecil dan besar.

“Lubang di jalan itu beberapa kali menyebabkan kecelakaan lalulintas, terutama pengendara roda dua, karena jalan berlubang tidak hanya satu atau dua titik,” kata dia.

BACA JUGA:Kasus Rabies di Lambar Masih Nihil

Dijelaskannya, guna menghindari terjadinya lakalantas para pemuda Pekon Lintik menggagas melakukan perbaikan penimbunan jalan berlubang meski hanya dengan peralatan dan material seadanya.

“Apa yang kami lakukan karena hingga saat ini belum adanya tanda-tanda akan dilakukan perbaikan oleh pihak terkait. Kondisinya yang bisa mengancam keselamatan pengguna jalan membuat para pemuda di Pekon Lintik tergerak untuk melakukan perbaikan seadanya," jelasnya.

BACA JUGA:MWC NU BNS Gelar Rapat Kerja Susun Program Kerja

Pihaknya berharap, pihak terkait segera melakukan perbaikan pada badan jalan yang berlubang itu, karena mengancam keselamatan pengguna jalan terutama pengendara roda dua.

“Pemerintah harus segera melakukan langkah cepat agar masyarakat sebagai pengguna jalan dapat melintas dengan aman dan nyaman,” pungkasnya.*

 

Kategori :