LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Keluarga besar Kantor Kecamatan Batubrak, Kabupaten Lampung Barat melangsungkan acara perpisahan dengan menyerahkan cinderamata kepada Asbahani, salah satu Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memasuki masa Purna Bakti, Senin (21/11/2022).
Tepat pada November tahun 2022, Asbahani telah mengakhiri masa jabatannya staf di Kantor Kecamatan Batubrak sejak diangkat dan ditetapkan sebagai ASN pada tahun 2007 silam. Di kesempatan itu, Camat Batubrak Sutian menyampaikan terimakasih atas dedikasi dan loyalitasnya selama menjadi ASN di kantor kecamatan setempat. “Mewakili seluruh pegawai dilingkungan kantor Kecamatan Batubrak mengucapkan terimakasih atas pengabdian dan loyalitas kerja selama ini. Tentu banyak pengorbanan yang telah diberikan demi terlaksananya program kegiatan di Kantor Kecamatan Batubrak. Kami juga mohon maaf jika selama 15 tahun ini banyak sikap dan tutur kata yang kurang berkenan,” ungkapnya. BACA JUGA:Hadirkan Kak Seto, Disdikbud Lambar Gelar Seminar Nasional Pendidikan Karakter dan Strategi Mengajar Selain itu Sutian juga menyampaikan bahwa Masa kerja ASN dibatasi oleh waktu sebagaimana telah ditetapkan dalam Peraturan Perundang-Undangan. “Berpisah dari birokrasi bukan berarti berpisah untuk selama-lamanya tetapi ikatan sebagai keluarga besar kantor Kecamatan Batubrak tetap ada dan terjalin dengan baik. Dan yang tidak kalah penting, pengabdian kepada masyarakat bisa lebih dimaksimalkan karena saya yakin bahwa tidak sedikit pemikiran dan tenaga yang dapat kita berikan kepada masyarakat,” pesannya. Sementara itu, Asbahani menyampaikan terimakasih atas kerjasama yang sudah terjalin. Selain itu Ia juga berharap agar perpisahan birokrasi tidak serta merta membuat hubungan kekeluargaan menjadi terhenti. “Terimakasih atas kerjasama yang sudah terjalin dan semoga silaturahmi tetap terjalin,” ucapnya.(edi/mlo)Kantor Kecamatan Batubrak Lepas Satu ASN Purna Bakti
Senin 21-11-2022,14:30 WIB
Reporter : Edi Prasetya
Editor : Budi Setiyawan
Tags : #purna bakti
#asn
Kategori :
Terkait
Sabtu 03-01-2026,22:38 WIB
Wacana PPPK Jadi PNS Menguat, DPR Tekankan Prinsip Keadilan bagi Tenaga Honorer
Minggu 05-10-2025,12:54 WIB
Belum Ada Kepastian Kenaikan, Berikut Besaran Gaji PNS 2025
Selasa 05-08-2025,14:00 WIB
Tingkatkan Kedisiplinan Guru ,Plt Camat Jatiagung Sidak SDN Dan SMPN di Purwotani
Senin 07-07-2025,23:23 WIB
Masuk Purna Bakti Serma Ponidi Pamit digantikan Sertu Richard Sebagai Babinsa Desa Jatimulyo
Selasa 06-05-2025,08:10 WIB
Kasus Dugaan Penipuan ASN Bayar Pajak: RD Siap Jadi Saksi, Minta SE Ditangkap
Terpopuler
Kamis 29-01-2026,20:54 WIB
Mogok di Perlintasan Kereta, Kijang Kapsul Tertabrak hingga Terseret 300 Meter
Kamis 29-01-2026,17:27 WIB
DANA Kaget Rp150.000 Ramai di 2026, Ini Cara Klaim Aman Tanpa Risiko
Kamis 29-01-2026,12:27 WIB
Panduan Aman dan Legal Mengatasi Utang Pinjaman Online Tanpa Tekanan
Kamis 29-01-2026,15:44 WIB
Pemkot Bandar Lampung Distribusikan Ratusan Ribu Stiker Barcode PBB untuk Permudah Layanan Pajak
Kamis 29-01-2026,14:32 WIB
4 Artis Cantik dengan Usia Pernikahan Tersingkat, Ada yang Hanya Bertahan 2 Hari
Terkini
Jumat 30-01-2026,09:30 WIB
KUR BRI 2026 Plafon Rp 50 Juta Alternatif Pembiayaan Usaha dengan Cicilan Terjangkau
Jumat 30-01-2026,07:50 WIB
Saat AI Menguasai Segalanya, Sentuhan Manusia Justru Makin Bernilai
Jumat 30-01-2026,07:33 WIB
Rahasia Kulit Sehat Alami, Manfaat Luar Biasa Sayuran Hijau untuk Kecantikan dari Dalam
Jumat 30-01-2026,07:09 WIB
Freelance Kreatif dan Keberanian Menolak Sistem
Jumat 30-01-2026,06:03 WIB