Walikota Bandar Lampung Dapat Penghargaan dari Kapolda Lampung

Senin 14-11-2022,20:32 WIB
Editor : Budi Setiyawan

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana menerima penghargaan dari Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus. 

Penghargaan diberikan di Gedung Presisi Mapolda Lampung di acara Peringatan HUT Brimob ke-77.

Polda Lampung juga memberikan penghargaan kepada Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad, Bupati Tanggamus Dewi Handayani, PJ Bupati Tulangbawang Barat Zaidirina, dan Bupati Lampung Utara Budi Utomo.

Dansat Brimob Polda Lampung, Kombes Pol Wahyu Widiarso Suprapto mengatakan, penghargaan yang diberikan kepada walikota dan bupati di Provinsi Lampung sebagai apresiasi karena telah mendukung dan berkontribusi dalam semua kegiatan Brimob Polda Lampung.

BACA JUGA:Peratin Padangtambak Akan Dalami Masuknya Curup Subhan di Aset Wisata Pekon Tambakjaya

Selain itu, para pejabat tersebut juga membantu dalam menyiapkan lahan untuk Mako Brimob di daerah-daerah Provinsi lampung.

“Penghargaan itu diberikan kepada pejabat atau masyarakat karena mereka telah berkontribusi dalam mendukung operasional brimob, juga pengadaan lahan untuk kompi, batalyon dan pos Brimob,” kata Dansat Brimob Kombes Pol Wahyu Widiarso Suprapto.

Sementara itu, Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana mengucapkan terimakasaih atas penghargaan yang telah diberikan Kapolda Lampung. 

Walikota juga mengungkapkan pemkot akan terus berkontribusi memberikan yang terbaik, apalagi untuk kepentingan keamanan Kota Bandar Lampung.

BACA JUGA:Dinas Damkar Bandar Lampung Ajukan Pembangunan Gedung Baru

“Kami ucapkan terimakasih kepada Kapolda atas penghargaan. Pemkot juga akan memberikan yang terbaik untuk Lampung, apalagi untuk keamanan,” ujar Eva Dwiana usai menerima penghargaan.

Selain memberikan penghargaan kepada walikota dan bupati, pada HUT Ke-77 Brimob ini, Kapolda Lampung juga memberikan nasi tumpeng kepada dua personel Brimob Polda Lampung yang tertua dan termuda.*

 

 

Kategori :