Hadapi Peralihan Musim, BPBD Siagakan Satgas SAR

Rabu 13-11-2019,17:14 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Barat (Lambar), melakukan berbagai persiapan menghadapi peralihan musim kemarau ke musim hujan. Sebab, masa transisi tersebut berpotensi memicu terjadinya berbagai bencana.

Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Hidayatullah,mendampingi Kepala BPBD Drs. Gison Sihite, M.M, mengatakan, persiapan itu meliputi kesiapan Satgas SAR untuk penanggulangan bencana.

“Sudah ada imbauan dari BMKG berkaitan dengan peralihan musim. Imbauan ini sudah kami teruskan ke setiap kecamatan dengan menggelar sosialisasi rawan bencana sebagai antsipasi,” terang Hidayatullah.

Uapaya itu, kata dia, dilakukan karena Kabupaten Lambar merupakan salah satu daerah rawan bencana karena secara geografis berada di wilayah perbukitan sehingga potensi bencana terutama longsor cukup tinggi.

“Harapannya dengan sosialisasi yang kita gelar, masyarakat dan Satgas Tagana di tingkat pekon bisa tanggap terhadap semua bencana seperti gempa bumi, longsor dan kebakaran,” kata dia.

Menurutnya, upaya sosialisasi ini juga sangat penting sebagai langkah meningkatkan pemahaman masyarakat akan bahaya bencana alam terutama pada pergantian cuaca dari musim kemarau ke musim hujan seperti saat ini. Masyarakat juga diharapkan dapat lebih memahami atau minimal meningkatkan kewasapadaan terhadap kemungkinan-kemungkinan ancaman bencana.

“Upaya penanganan bencana pada saat ini tentu sudah berubah yaitu dengan menitik beratkan pada partisipasi masyarakat dalam penanggulangan bencana. Jadi masyarakat bukan hanya sekedar menjadi korban atau objek dari bencana namun juga sebagai pelaku dari penanggulangan bencana tersebut,” imbuhnya.

Ia menambahkan, bahwa metode yang tepat dalam penanganan bencana saat ini adalah kesiapsiagaan bencana berbasis masyarakat. Program berbasis masyarakat yang mendorong pemberdayaan kapasitas masyarakat untuk menyiagakan diri dalam mencegah serta mengurangi dampak dan resiko bencana yang terjadi di lingkungannya masing-masing

“Kami berharap masyarakat dapat memahami potensi bencana yang ada di sekitarnya. Karena dengan memahami potensi bencana, mereka akan paham, kapan dan bagaimana mengatasinya,” pungkas dia.

Sementara itu, informasi yang dihimpun berdasarkan Update Peringatan Dini Cuaca Lampung Tanggal 13 Nopember 2019 pukul 15.30 WIB dari BMKG bahwa ada potensi terjadi hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pukul 16.00 WIB di wilayah Tanggamus (Air Naningan, Ulubelu).

Dan diperkirakan dapat meluas ke wilayah Lambar (Suoh, BNS, Way Tenong, Sumber Jaya, Sekincau, Batu Brak, Belalau, Balik Bukit, Sukau), Pesibar (Pesisir Selatan, Pesisir Tengah), Mesuji (Mesuji, Mesuji Timur, Rawa jitu Utara, Tj Raya). Kondisi ini dapat berlangsung hingga pukul 18.30 WIB.(edi/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait