Medialampung.co.id - Penantian panjang yang dari para pendukung simpatisan pasangan ARJUNA (Amanah Rakyat Juprius Rina) akhirnya mulai menggapai asa dengan terbitnya rekomendasi dari Partai Gerindra untuk pasangan tersebut.
Meski begitu para pendukung ARJUNA masih harap-harap cemas lantaran Partai Gerindra hanya mengisi 4 kursi di DPRD Waykanan, sedangkan untuk maju pada pilkada mendatang dibutuhkan dukungan setidaknya 8 kursi di DPRD. "Saya sampai menitikkan air mata karena senangnya, walaupun belum sempurna namun rekomendasi ini menjadi suntikan semangat bagi kami para pendukung, harapan saya apabila nanti pasangan ARJUNA dapat berhasil memenangkan kontestasi Pilkada Waykanan agar dapat benar-benar memperhatikan kepentingan masyarakat, bukan hanya kepentingan pribadi ataupun golongan," ujar Ananda salah satu pendukung Pasangan Arjuna. Lebih jauh Ananda menerangkan sebenarnya para pendukung sudah hampir kehilangan asa melihat hasrat politik petahana yang tidak pernah puas dengan kondisi yang ada dan berupaya memborong semua partai. "Terbitnya rekomendasi dari Partai Gerindra ini menunjukkan, bahwa masih ada partai yang yang memiliki pandangan jauh kedepan untuk kepentingan masyarakat banyak, bukan berarti partai yang sudah mendukung petahana tidak memiliki visi kedepan, namun apabila semua partai mendukung petahana maka tidak akan ada kemajuan demokrasi di Waykanan," imbuhnya.Gerindra Berikan Rekomendasi Untuk ARJUNA
Sabtu 22-08-2020,14:17 WIB
Editor : Budi Setiyawan
Kategori :