
Medialampung.co.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lampung Selatan bersama Polres Lampung Selatan, Polsek Jatiagung dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Lampung Selatan menggelar giat Operasi Dimension dan Overload (ODOL) bagi kendaraan yang bermuatan over kapasitas.
Operasi tersebut digelar di Jln.Raya Karanganyar, Kecamatan Jatiagung, Kabupaten Lampung Selatan, Senin (8/3). Terpantau sejumlah kendaraan berat yang melintas yang melebihi tonase dihentikan serta dilakukan pemeriksaan, meliputi dimensi (panjang, tinggi maupun lebar) kendaraan, untuk memastikan kesesuaian yang merujuk pada aturan berlaku. Kepala Bidang (Kabid) Angkutan Dinas Perhubungan Kabupaten Lampung Selatan, Dwiko Yoba mengatakan bahwa kegiatan tersebut terkait sosialisasi tonase dan muatan yang melebihi dimensi dan overload bagi kendaraan yang bermuatan. Serupa dikemukakan Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Dishub setempat, Mukhtarudin bahwa kegiatan sosialisasi ini bertujuan menghimbau dan pembinaan kepada kendaraan bermuatan yang melebihi kapasitas tonase. "Pemeriksaan dan penghimbauan bagi kendaraan yang melebihi Over Dimension dan Overload (ODOL) yang melintas di daerah Jatiagung khususnya," ungkapnya kepada medialampung.co.id.