Dinas PMDT Lampung Monev Desa Lokus Smart Village Pekon Trimulyo

Selasa 08-02-2022,21:37 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Koordinator Smart Village Dinas Pembedayaan Masyarakat Desa dan Transmigrasi Provinsi Lampung, Monitor dan Evaluasi (Monev) di desa Lokasi Khusus (Lokus) Smart Village Pekon Trimulyo, Kecamatan Gedungsurian, Kabupaten Lampung Barat (Lambar), Selasa (8/2).

Koordinator Smart Village Dinas PMDT Provinsi Lampung Davit Kurniawan, menyebutkan dalam monev itu sekaligus perluasan smart village di luar lokus pembinaan untuk dua kecamatan, yakni Gedungsurian dan Kebuntebu. 

Katanya, hal itu dilakukan karena rencananya desa luar Pekon Trimulyo akan mengimplementasikan secara mandiri sehingga terkait itu kedatangan pihaknya yakni memberikan pembekalan seputar program smart village.

Dijelaskannya tujuannya smart village yakni menerapkan sistem pemerintahan berbasis elektronik yakni mendapat data data terintegrasi, desa, kecamatan, kabupaten dan provinsi.

Terios Davit tiga manfaat Smart Village, pertama optimalisasi pemerintahan desa khususnya peralatan desa dan publik, dua Ekonomi kreatif, Optimalisasi Badan Usaha Milik Desa dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Dan ketiga Inkubasi desa atau mentransfer pengetahuan ke perangkat desa cara elektronik.

Pihaknya mengarahkan semua kecamatan terbuka pemikiran, untuk mengintegrasikan dan mudah-mudahan jadi awalan (embrio) bagi kecamatan lain dalam penerapan smart village. 

Sementara Camat Gedungsurian M. Agus Setiawan, S.E, berharap semua pekon terintegrasi begitu juga kecamatan menerapkan smart village. (r1n/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait