Camat Bambang Ajak Satgas Covid-19 Lebih Terarah, Terukur dan Bersinergi 

Rabu 10-02-2021,18:41 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Dalam upaya meminimalisir terjadinya miskomunikasi antar jajaran, khususnya Satuan Tugas (Satgas) Kecamatan, pekon dan kelurahan jika terjadinya hal yang bersifat urgent dalam penanganan pandemi Covid-19. 

Camat Waytenong Bambang Hermanto, S.Pdi, M.M., menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) untuk merapatkan barisan antara semua unsur satgas Covid-19, mulai kecamatan, pekon dan kelurahan bertempat di aula kantor kecamatan setempat, Rabu (10/2). 

Disampaikan Bambang, menyikapi arahan Bupati Lambar Parosil Mabsus tentang upaya tanggap penanganan Covid-19. Maka pihaknya mengumpulkan seluruh unsur tingkat kecamatan, pekon dan kelurahan dalam rangka pemantapan satgas Covid-19. 

"Terdampak Covid-19 saat ini semakin bertambah, salah satunya di Kecamatan Waytenong, oleh karena itu Satgas Covid-19 jangan sampai slow apalagi kendor. Melainkan harus bergerak cepat, terarah, terukur dan bersinergi," tegasnya. 

Diakuinya, upaya itu sengaja disampaikan kepada satgas, supaya tidak ada miskomunikasi, dan saling berkomitmen untuk terus bersinergi. 

Disamping itu, Hermanto menyampaikan, kasus Covid-19 bukanlah aib, artinya jika ada warga yang dinyatakan atau terkonfirmasi virus corona, maka menjadi kewajiban bersama memberikan perhatian, dan dukungan untuk pemulihannya.

Begitu juga sebaliknya, jika ada yang terpapar, memiliki kesadaran diri dengan menjalankan isolasi, seperti isolasi mandiri bagi yang masuk kategori Orang Tanpa Gejala (OTG) maupun yang diberikan penanganan oleh pihak medis. 

Di akhir sambutannya Hermanto memberikan apresiasi kepada seluruh uspika dan peratin maupun pihak kelurahan yang menyambut baik arahannya solidaritas satgas Covid-19 tersebut. (r1n/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait