Polresta Bandar Lampung Tingkatkan Patroli Malam Libur Isra Mi’raj

Polresta Bandar Lampung Tingkatkan Patroli Malam Libur Isra Mi’raj

Kehadiran polisi di pemukiman diharapkan ciptakan rasa aman dan nyaman.--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Momentum libur peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dimanfaatkan Polresta Bandar Lampung untuk memperkuat pengamanan wilayah.

Sejumlah personel dikerahkan melakukan patroli intensif guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga, khususnya di kawasan pemukiman padat penduduk pada Kamis malam, 15 Januari 2026.

Langkah ini diambil sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas yang kerap meningkat saat malam libur, ketika aktivitas warga mulai berkurang dan lingkungan menjadi lebih sepi.

Patroli dilakukan oleh personel gabungan dari fungsi Samapta Polresta Bandar Lampung. Petugas menyusuri sejumlah perkampungan, jalan lingkungan, serta lokasi-lokasi yang dinilai rawan tindak kriminal, terutama pada jam-jam rawan menjelang tengah malam hingga dini hari.

BACA JUGA:Surat Peringatan Tak Digubris, Disbunnak Lampung Utara Bakal Datangi PT KAP

Selain berkeliling, petugas juga aktif menyambangi pos ronda dan titik jaga warga. Dialog langsung dengan masyarakat dilakukan untuk menggali informasi situasi lingkungan sekaligus memberikan imbauan agar warga tetap waspada terhadap potensi kejahatan.

Dalam kesempatan tersebut, petugas mengajak masyarakat mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan dan tidak ragu melaporkan setiap aktivitas mencurigakan kepada pihak kepolisian.

Kasi Humas Polresta Bandar Lampung, AKP Agustina Nilawati, mengatakan bahwa peningkatan patroli pada malam libur Isra Mi’raj merupakan bagian dari upaya pencegahan dini.

“Pada malam libur, khususnya saat peringatan hari besar keagamaan, kami meningkatkan patroli di kawasan pemukiman padat penduduk guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” ujar AKP Agustina Nilawati.

BACA JUGA:Pasutri Pelaku Curat di Abung Tengah Dibekuk Tim Tekab 308 Polres Lampung Utara

Menurutnya, kehadiran polisi di tengah masyarakat bukan hanya untuk pengawasan, tetapi juga sebagai bentuk kehadiran negara dalam menjamin rasa aman warga.

Ia menambahkan, patroli rutin yang ditingkatkan diharapkan dapat menekan niat pelaku kejahatan serta menciptakan situasi yang kondusif selama libur keagamaan.

Polresta Bandar Lampung menegaskan bahwa kegiatan patroli dan langkah preventif lainnya akan terus digencarkan, tidak hanya saat libur hari besar keagamaan, tetapi juga pada waktu-waktu rawan lainnya.

Upaya ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait