Cara Mudah Pasang Home Charger Mobil Listrik, Ini Syarat dan Biayanya
Panduan lengkap pasang home charger mobil listrik: dari cek daya listrik, izin PLN, hingga biaya instalasi-Ilustrasi/FREEPIK.COM-
(Tarif bisa berubah sesuai kebijakan PLN dan lokasi pelanggan.)
BACA JUGA:Tiga LSM Lampung Desak Negara Tertibkan Lahan HGU PT SGC: Suara Rakyat Menggema hingga Senayan
2. Harga Wallbox dan Instalasi
Harga wallbox charger juga sangat bervariasi sesuai dengan merek, kapasitas output dan fitur:
- Entry level (7 kW) @Rp 8 juta – Rp 12 juta
- Mid-range (11 kW) @Rp 13 juta – Rp 18 juta
- Premium (>22 kW) @Rp 20 juta – Rp 30 juta
Biaya instalasi terpisah, biasanya Rp 1–3 juta tergantung tingkat kesulitan dan panjang kabel.
Catatan: Beberapa merek mobil seperti Hyundai, Wuling dan BYD kerap menawarkan paket bundling home charger dalam setiap pembelian unit baru.
BACA JUGA:Update 50 Kode Redeem FF Terbaru, Dapatkan Item Epic dan Diamond Gratis!
3. Biaya Pengisian Harian
Tarif listrik rumah tangga berdasarkan kelompok pelanggan (per Juni 2024):
> R-1 7.700 VA ke atas: sekitar Rp 1.444,7/kWh
> Estimasi biaya yang di butuhkan untuk isi penuh EV baterai 40 kWh diperkirakan sekitar Rp58.000.
BACA JUGA:Dishub Membisu: DPRD Desak Solusi Menghalau Truk ODOL Batu Bara
Tips hemat:
> Gunakan fitur pengisian malam (non-puncak) saat tarif lebih murah.
> Gunakan panel surya untuk efisiensi jangka panjang.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




