Bulog Lampung Lampaui Target Penyerapan Gabah

Pimpinan Wilayah Perum Bulog Kanwil Lampung, Nurman Susilo--
MEDIALAMPUNG.CO.ID – Perum Bulog Kanwil Lampung berhasil melampaui target penyerapan gabah tahun 2025.
Dari target yang ditetapkan sebesar 41.789 ton, realisasi penyerapan mencapai 44.221 ton, atau sekitar 106% dari target.
Pimpinan Wilayah Perum Bulog Kanwil Lampung, Nurman Susilo, menyatakan bahwa pencapaian ini merupakan hasil dari optimalisasi strategi penyerapan yang dilakukan secara intensif.
Bulog Lampung terus berkoordinasi dengan petani dan berbagai pihak terkait guna memastikan ketersediaan pangan dan stabilitas harga.
BACA JUGA:Begini Kronologis Pembunuhan yang Terjadi di Rumah Pengusaha Thomas Rizka
BACA JUGA:Satlantas Polresta Bandar Lampung Kawal Pemudik Motor dari Pulau Jawa
"Keberhasilan ini menunjukkan kerja sama yang kuat antara Bulog Lampung, petani, serta seluruh pihak yang berperan dalam penyerapan gabah. Kami akan terus berupaya meningkatkan serapan dan menjaga keseimbangan stok beras di pasar," Kata Nurman Susilo, pada Sabtu 29 Maret 2025.
Selain itu, Bulog Lampung menegaskan komitmennya dalam mengawasi harga gabah dan beras agar tetap stabil. Hal ini dilakukan demi menjaga kesejahteraan petani serta memberikan harga yang terjangkau bagi konsumen.
Dengan pencapaian ini, Bulog Lampung optimis dapat terus meningkatkan penyerapan gabah guna memperkuat ketahanan pangan di wilayah Lampung serta mendukung keberlanjutan produksi pangan nasional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: