Resep Alami Obati Sinusitis Ala dr Zaidul Akbar

Resep Alami Obati Sinusitis Ala dr Zaidul Akbar

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - dr Zaidul Akbar mengungkap obat alami untuk mengobati sinusitis.

Tanda penyakit sinusitis adanya radang pada rongga di sekitar hidung.

Penderita akan merasakan beberapa gejala seperti sakit kepala, hidung meler, hidung tersumbat, dan nyeri pada wajah.

Faktor yang menyebabkan timbulnya sinusitis seperti cuaca dingin hingga alergi.

BACA JUGA:Atasi GERD Ala dr Zaidul Akbar dengan 4 Obat Herbal Ini

Salah satu obat sinusitis dengan menggunakan bonggol nanas.

Menurut dr Zaidul Akbar, bonggol nanas itu bermanfaat mengobati penyakit sinus atau sinusitis.

Ketimbang dibuang, bonggol nanas juga bisa dinikmati untuk manfaat sehatnya.

dr Zaidul Akbar mengatakan, nanas mengandung karbohidrat dan enzim yang sangat tinggi apalagi bagian bonggolnya.

BACA JUGA:dr Zaidul Akbar Ungkap Rahasia Diet Dahsyat Ini, Berat Badan Langsung Turun

"Buah-buahan itu kan sumber karbohidrat semuanya, nanas apalagi," kata dr Zaidul Akbar.

"Jangan dimakan dagingnya saja tapi salah satu bahan paling banyak enzimnya terletak pada bonggolnya, bonggolnya dimakan, Jadi kalau anda sinusitis dan berkaitan dengan saluran-saluran napas, bonggol nanas bagus banget," sambungnya.

Cara mengolahnya untuk dijadikan obat sinus adalah dengan memblendernya dengan air secukupnya lalu campurkan tiga atau lima sendok habbatussauda dan tambahkan dengan sedikit madu dan garam.

"Insya Allah urusan saluran pernafasan salah satunya sinus akan hilang, InsyaAllah," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: