Ditemukan Material Aspal Membeku, Kualitas Penanganan Jalan Provinsi di Lampung Barat Kian Diragukan

Ditemukan Material Aspal Membeku, Kualitas Penanganan Jalan Provinsi di Lampung Barat Kian Diragukan

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Ditemukannya sejumlah material aspal yang membeku pada pelaksanaan proyek penanganan jalan Provinsi ruas Liwa-Ranau, tepatnya di Pekon Bandar Baru, Kecamatan Sukau, Kabupaten Lampung Barat yang sebelumnya menuai kritik masyarakat kian menguatkan bahwa kualitasnya memang diragukan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari sejumlah pihak berkompeten bahwa salah satu penyebab kerusakan aspal yang sering terjadi adalah agregat aspal sudah dingin ketika sampai di lapangan. 

Alasannya karena jarak AMP (Asphalt mixing plant) dengan lokasi pengaspalan terlalu jauh. 

Namun alasan itu tidak bisa dibenarkan karena kontraktor terikat dengan spesifikasi dan kontrak.

BACA JUGA:KPU Lampung Barat Jadi Satu-satunya di Lampung yang Terapkan CAT di Seleksi PPS

Sumber ini juga menjelaskan bahwa Suhu aspal yang normal pada saat dituangkan di asphalt finisher adalah 135-150°CC, Pemadatan Awal, 125-145 derajat celcius. 

Pemadatan Antara, 100-125 derajat celcius. Pemadatan Akhir, kurang lebih 97 derajat celcius. 

Biasanya sebelum dihamparkan akan diperiksa terlebih dahulu menggunakan termometer. 

Apabila suhu aspal menjadi dingin dan kurang dari suhu yang disyaratkan maka agregat aspal menjadi keras menggumpal.

BACA JUGA:Re-Akreditasi Puskesmas Air Hitam Berlangsung Sukses dan Meriah

Agregat aspal yang menggumpal akan menyebabkan agregat aspal sulit dipadatkan sehingga density aspal menjadi berkurang. 

Apabila dipaksakan tetap dihampar dalam waktu beberapa minggu setelah pengaspalan akan cepat rusak karena tidak homogen lagi.

Kondisi itu dibenarkan pengguna jalan, dalam pekerjaan tambal sulam, ada sejumlah material aspal yang kondisinya sudah membeku, sehingga diduga temperatur suhu aspal sudah dalam kondisi dingin atau tidak sesuai dengan yang disyaratkan.

"Aspalnya ada yang sudah beku, dengan begitu berarti suhunya sudah dingin, apa ya kuat setelah dihampar," ucapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: