Ustadz Adi Hidayat Sarankan Baca Do'a Ini Setelah Sholat Jum'at

Ustadz Adi Hidayat Sarankan Baca Do'a Ini Setelah Sholat Jum'at

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Doa setelah sholat Jumat yang dapat diamalkan untuk memperoleh kemuliaan.

Doa sebagai upaya seorang hamba agar senantiasa terus terhubung dengan Tuhan-Nya.

Doa termasuk ibadah mahdhah yakni ibadah yang dilakukan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Seperti ibadah mahdhah lain, berdoa juga memiliki tata caranya.

Ketentuan tersebut dalam Surat Al Araf ayat 7:

BACA JUGA:Ustadz Adi Hidayat : Ini Keistimewaan Melaksanakan Sholat Tahajud

“Dan ingatlah Tuhanmu dalam hati penuh kerendahan hati dan rasa takut tanpa mengeraskan suara pada waktu pagi dan petang dan janganlah kamu lalai”

Berdoa dapat dilakukan kapan saja, bahkan sebaiknya dilakukan pada waktu-waktu mustajab. Salah satu waktu mustajab berdoa adalah setelah Sholat Jumat.

Doa yang dapat diamalkan setelah sholat Jumat ada bermacam-macam, salah satu doa kemuliaan yang disarankan Ustadz Adi Hidayat.

Berikut bacaan doa setelah Sholat Jumat yang disarankan Ustadz Adi Hidayat:

BACA JUGA:Bagaimana Hukum Bekerja di Bank Menurut Islam?, Ini Jawaban Ustadz Adi Hidayat

اَللَّهُمَّ اكْفِنِي بِحَلَالِكَ عَنْ حَرَامِكْ وَاَغْنِنِ بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ

Artinya: 

"Ya Allah, berilah rezeki yang cukup dan halal sehingga aku tidak memerlukan yang haram. Berikan aku kekayaan dengan karuniamu sehingga aku tidak memerlukan bantuan orang lain selain Engkau".

Dapat dibaca di perjalanan pulang setelah Sholat Jumat untuk memperoleh rahmat dan kemuliaan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: