Dukung Para Petani, Pemerintah Marga Agung Bangun Jalan Pertanian

Dukung Para Petani, Pemerintah Marga Agung Bangun Jalan Pertanian

--

LAMSEL, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Sebagai upaya memudahkan dan mendukung akses para petani di wilayahnya, Pemerintah Desa Marga Agung Kecamatan Jatiagung Kabupaten Lampung Selatan terus maksimalkan pembangunan jalan menuju pertanian dengan menggunakan program ketahanan pangan dari Dana Desa tahun 2023.

Seperti yang diungkapkan oleh Kepala Desa Marga Agung Suharno saat pelaksanaan pembangunan jalan pertanian yang berada di Dusun VI, Jumat 3 November 2023.

Menurutnya guna memaksimalkan dalam memudahkan petani mengangkut hasil tani  pemerintah desa laksanakan peningkatan Jalan Pertanian dengan Rabat Beton yang berada di RT 01 Dusun VI dengan menggunakan anggaran sebesar Rp.126.240.522.

"Salah satu bentuk perhatian pemerintah desa  kepada para petani yaitu dengan dibangunnya jalan menuju akses pertanian yang ada di dusun 6 ini dengan panjang 200 Meter, Ketebalan 13 Cm dan Lebar 3 Meter," jelas Suharno.

BACA JUGA:Semangati Siswa Belajar dan Cegah Stunting, SDN 1 Sukaraja Punya Tradisi Sarapan Bareng

Lanjutnya dirinya juga berharap dengan dibangunnya jalan pertanian ini mampu membantu akses para petani sehari-hari juga dalam mengangkut dan mengeluarkan hasil panen.

Suharno juga minta kepada masyarakat agar kiranya bersama sama menjaga dan merawat jalan ini  sehingga bisa awet  dan memudahkan saat menuju arah pertanian.


--

Sementara dalam pelaksanaan kegiatan tersebut ikut di dampingi Kasi Ekobang Andi Dharmawan, Pendamping Kecamatan, Pendamping Lokal Desa, Babinsa serta Bhabinkamtibmas.

Sedangkan dalam pelaksanaan pembangunan jalan ini dilaksanakan oleh swadaya masyarakat dengan pengadaan sarana dan prasarana sesuai dengan standar. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: