Indonesia Mendapat Tambahan 8.000 Kuota Haji

Indonesia Mendapat Tambahan 8.000 Kuota Haji

Indonesia kebagian tambahan kuota haji sebanyak 8.000 orang--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Indonesia mendapat tambahan kuota haji sebanyak 8.000 orang.

Penambahan kuota untuk tahun 2023 itu telah masuk dalam sistem aplikasi pemvisaan pemerintah Arab Saudi atau e-Hajj.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengaku masih menunggu surat resmi dari pemerintah Arab Saudi soal penambahan kuota haji itu untuk kemudian dibahas bersama DPR RI.

Menteri Yaqut menyatakan bahwa kuota tambahan tersebut terkonfirmasi Minggu, 7 Mei 2023. Kementerian Agama juga akan melakukan komunikasi secara intensif kepada banyak pihak.

"Termasuk Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi, untuk merespons tambahan kuota ini,” sebut Yaqut.  

BACA JUGA:Bima Dinilai Sudah Keterlaluan, Ahmad Sahroni Hilang Respect

Sejak adanya ketetapan kuota, beberapa tahapan yang mesti dilakukan dalam proses pemberangkatan calon jamaah haji (CJH).

Kementerian Agama akan membahas pemanfaatan kuota haji tambahan dimaksud dan pembiayaannya bersama Komisi VIII DPR RI.

Setelah didapat kesepakatan bersama DPR nantinya  akan dijadikan dasar penerbitan Keputusan Presiden (Keppres). 

Kemudian akan diterbitkan Keputusan Menteri Agama (Kemenag) tentang Pedoman Pelunasan Biaya Haji untuk kuota tambahan.

BACA JUGA:KPK Jadwalkan Hari Ini Klarifikasi Harta Janggal Kadis Kesehatan Lampung

Selanjutnya, Kemenag akan melakukan verifikasi data calon jemaah haji yang berhak berangkat.

Setelahnya akan diumumkan sebagai jemaah yang berhak melakukan pelunasan dan dilanjutkan dengan masa pelunasan.

Bersamaan dengan itu, Kemenag bakal dilaksanakan tahapan pengurusan dokumen Jemaah. Mulai dari paspor dan penyesuaian kontrak layanan dengan penyedia layanan di Saudi, supaya visa jemaah kuota tambahan dapat diterbitkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: