Camat dan Peratin Kerahkan Warga Gotong Royong Tangani Longsor Jalan Poros Kecamatan
--
LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dipimpin langsung Camat Sekincau, Kabupaten Lampung Barat, Andy Cahyadi, S.H, M.A., bersama Peratin Pampangan Agung Imam Prasetyo mengerahkan warga menggelar gotong royong penanganan longsor ruas jalan poros kecamatan menuju kantor kecamatan dan puskesmas serta jalan utama menuju Kecamatan Pagar Dewa, Sabtu (6/5).
Gotong royong tersebut juga dihadiri utusan PT PLN Persero, Perumda Limau Kunci, dan pihak telkom mengingat longsor tersebut mengancam rubuhnya tiang listrik, tiang telekomunikasi dan merusak jaringan air bersih.
BACA JUGA:Walikota Eva Dwiana Buka MTQ Ke-52 Tingkat Kota Bandar Lampung
Upaya gotong royong dengan membentengi longsor dengan pasir yang dimasukan dalam karung, dihimpun dari swadaya masyarakat.
Andy Cahyadi menyebutkan perbaikan itu merupakan penanganan darurat untuk mencegah ambruknya badan jalan berupa rigid beton yang mengancam putusnya badan jalan jika tidak segera diatasi.
BACA JUGA:Tinjau Jalan Berlumpur di Lampung Tengah, Jokowi Janji Perbaikan Rampung dalam 6 Bulan
"Selain penanganan darurat yang kita laksanakan sekarang ini, longsor yang disebabkan oleh gerusan air hujan ini juga sudah kita laporkan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lambar," terang pihaknya.
Pihaknya berharap kerusakan tersebut juga dapat segera ditangani dengan diberikan pembangunan permanen pemasangan Talud Penahan Tanah (TPT) atau bronjong.
BACA JUGA:Jokowi : Infrastruktur Jalan Mempengaruhi Harga Komoditas Pangan
Sementara Peratin Agung Imam Prasetyo meminta kepada pengendara yang melintas untuk berhati-hati dan meminta kepada kendaraan jenis mobil seperti truk dan fuso sementara waktu ini untuk mengurangi tonase agar tidak memicu longsor akibat getaran.
Pada kesempatan itu Agung tidak lupa mengucapkan terimakasih dengan para warga dan jajaran aparat termasuk bhabinkamtibmas dan tokoh masyarakat yang telah ikut berpartisipasi dalam gotong royong itu.
BACA JUGA:IIM Desak Bawaslu Bandar Lampung Tindak Tegas Apabila ASN Ikut Kampanye
Di tempat yang sama koordinator regu PLN Sekincau Roni menyebutkan juga telah berkoordinasi dengan petugas PLN Liwa untuk penanganan pencegahan ambruk.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: