Wakil Mentan Lakukan Kunjungan Kerja ke Lamtim
--
LAMTIM, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Wakil Menteri Pertanian Republik Indonesia Havick Hasnul Qalbi saat menggelar kunjungan kerja di Desa Sukoharjo Kecamatan Sekampung Kabupaten Lampung Timur, Kamis 22 Desember 2022.
Menurut Havick Husnul Qalbi, kedatangannya ke Lamtim dalam rangka program ketahanan pangan berkelanjutan demi mewujudkan kedaulatan pangan.
"Kedatangan kami ke Lamtim ini sebagai wujud pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat dalam rangka mewujudkan program ketahanan pangan berkelanjutan," kata Havick Hasnul Qalbi dalam acara yang juga dihadiri Wakil Gubernur Lampung Chusnunia, Danrem 043 Garuda Hitam Brigjen Ruslan Efendi. Kemudian, Wakil Bupati Lamtim Azwar Hadi, Kapolres AKBP Zaky Alkazar Nasution serta Dandim 0429 Letkol Indra Puji.
Lebih lanjut Havick menyatakan, salah satu pendukung program ketahanan pangan adalah ketersediaan pupuk. Di sisi lain, saat ini ketersediaan pupuk bersubsidi sangat terbatas. Terutama, bagi subsektor tanaman perkebunan.
BACA JUGA:Kapolda Lampung Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Ops Lilin Krakatau 2022
Itu sebagaimana diatur melalui Peraturan Menteri Pertanian No.10/2022 tentang tata cara penetapan alokasi dan harga eceran tertinggi pupuk bersubsidi sektor pertanian.
“Keterbatasan pupuk bersubsidi ini selalu dipertanyakan masyarakat saat kami menggelar kunjungan ke berbagai daerah,” lanjut Havick.
Karenanya imbuh Havick, saat ini pemerintah masih berusaha mencari solusi terbaik dalam membantu petani mengatasi kesulitan mendapatkan pupuk bersubsidi. Salah satunya, petani disarankan menggunakan pupuk alternatif untuk meningkatkan produktivitas lahannya.
Sementara Wakil Gubernur Lampung Chusnunia menyatakan, selain permasalahan pupuk bersubsidi. Masyarakat petani juga mengalami kesulitan mendapatkan bibit yang berkualitas.
BACA JUGA:Arinal Hadiri Rakernas BPDLH 2022 di Jakarta, Dibuka oleh Presiden RI
“Kami mengusulkan agar produksi bibit berkualitas juga ditambah,” harap Chusnunia dalam acara yang juga dihadiri anggota DPD RI Abdul Hakim dan Plt.Kadis Pertanian Provinsi Lampung Kusnardi.
Kesempatan yang sama Wakil Bupati Lamtim Azwar Hadi menyatakan mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah pusat dalam rangka kedaulatan pangan.
“Sebagian besar masyarakat Lamtim adalah petani. Karenanya program ketahanan pangan diharapkan dapat membantu meningkatkan pendapatan petani dan menjaga ketersediaan pangan masyarakat,” kata Azwar Hadi didampini Kadis Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Lamtim Indra Duki Budiman serta jajaran Forkopimcam Sekampung.
Pada kunjungan kerja tersebut, Wakil Menteri Pertanian bersama Wagub Lampung, Danrem 043 Garuda Hitam, Wakil Bupati Lamtim dan Forkopimda melaksanakan penanaman jagung.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: