Rayakan HUT TNI ke-77, Para Uspika Potong Tumpeng di Koramil 422/04 Balikbukit

Rayakan HUT TNI ke-77, Para Uspika Potong Tumpeng di Koramil 422/04 Balikbukit

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Semaraknya perayaan HUT TNI ke 77 tahun 2022 dirasakan oleh semua pihak. Ditengah perayaan itu para unsur pimpinan kecamatan (uspika) seperti di Kecamatan Balikbukit, Sukau dan Lumbokseminung turut merayakan dengan membawa sejumlah nasi tumpeng mako koramil 422/04 Balikbukit, Rabu (5/10/2022).

Kedatangan para uspika yaitu diantaranya Kapolsek Balikbukit Iptu Arnis Daely, Camat Balikbukit Mm Yones, Camat Sukau Andy Cahyadi, Sekcam Lumbokseminung Edwar, serta rombongan itu disambut oleh Batituud Koramil Balikbukit Peltu Asmawi. 

Setibanya di Mako Koramil, para rombongan menyampaikan selamat HUT TNI ke-77 dan diiringi dengan pemotongan nasi tumpeng Bersama dan dilanjutkan dengan ucapan bersama HUT TNI di halaman Mako Koramil setempat.

Batituud Koramil Balikbukit Peltu Asmawi mewakili Danramil 422/04 Balikbukit Kapten Inf Waniran mengucapkan terimakasih atas kebersamaan yang terus terjalin dari semua unsur dan baginya kehadiran para uspika ini membawa kebahagiaan bagi jajaran personil Koramil Balikbukit. 

BACA JUGA:Hari Ulang Tahun TNI Ke- 77, Polres Lampura Berikan Kejutan

“Semoga kemitraan, kekompakan dan keharmonisan hubungan ini senanitasa terjalin sehingga Kamtibmas kondusif dan kita semua dapat bekerjasama menjaga serta membangun wilayah teritorial,” terangnya.

Selain itu, di usia yang ke-77 TNI ini juga SEMAKIN memacu semangat kebersamaan utamanya dalam memberikan pengabdian di tengah masyarakat. 

“Pada usianya yang ke-77 tahun, kami TNI akan terus berkomitmen menjaga keutuhan NKRI mengabdi untuk bangsa dan negara dan terus membangun sinergitas bersama seluruh komponen masyarakat,” ucapnya.

“Sesuai dengan tema HUT TNI ke-77 ini yaitu ‘TNI adalah Kita’ Tentunya dapat diimplementasikan dalam upaya bersatu dan berjuang untuk Indonesia maju,” pungkasnya.(edi/mlo)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: