Ragam Atraksi Semarakkan Peringatan HUT RI di Sumberjaya

Ragam Atraksi Semarakkan Peringatan HUT RI di Sumberjaya

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Beragam atraksi yang disajikan usai upacara peringatan HUT RI ke-77 di Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat yang dipusatkan di lapangan Manunggal Kelurahan Tugusari seolah menghipnotis seluruh peserta upacara dan masyarakat yang setia menyaksikan meskipun sebagian besar kondisi lapangan becek akibat hujan satu hari sebelumnya.

Seperti diketahui pada upacara peringatan dirgahayu NKRI yang berlangsung khidmat tersebut selaku inspektur upacara Camat Sumberjaya Agus Hadi Purnama, S.Ip., sebagai ketua panitia pelaksana kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Sumberjaya Mediansah, S.K,m, M.Kes.

Serba serbi atraksi maupun beragam perlombaan yang dilaksanakan pada momentum HUT RI tahun ini tentunya sebagai bukti dan sebagai upaya dalam menumbuhkan rasa nasionalisme generasi bangsa atas perjuangan para pahlawan dalam memperebutkan kemerdekaan RI.

 

Bahkan sebagai wujud luapan kegembiraan masyarakat Sumberjaya yang tergabung dari semua unsur dan komponen pada peringatan tersebut, camat dan kepala puskesmas ikut diarak berkeliling lapangan dengan budaya singa depok, yang membuat suasana menjadi semakin menarik. (rin/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: