Loekman : PAUD Adalah Pondasi Pendidikan Dasar
Medialampung.co.id - Pendidikan adalah bekal anak untuk dapat menjadi generasi yang berkualitas dan pondasi pendidikan yang paling dasar adalah pendidikan anak usia dini atau PAUD.
Hal ini diungkapkan Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto dalam acara Apresiasi GTK PAUD dan Dikmas 2020 di Balai Kampung Poncowarno, Kecamatan Kalirejo, Kelompok Kerja Himpaudi Wilayah Barat Pokja III, Sabtu (29/8).
Loekman menyatakan menjadi guru atau tenaga pendidik adalah panggilan jiwa.
"Hanya orang-orang pilihan yang mampu menjalankan tugas sebagai tenaga pendidik atau guru. Sebagai pondasi dari pendidikan anak, maka ikhlas dan tulus harus menjadi dasar dalam mengajarkan pendidikan kepada anak-anak yang nantinya akan menjadi penerus bangsa ini. Menjadi seorang guru tidak mudah. Namun, ini adalah pekerjaan yang mulia," katanya dalam acara yang bertemakan
Penguatan Pendidikan Karakter GTK PAUD dan Dikmas bagi Pengelola dan Pendidik PAUD melalui Karya Nyata ini.
Loekman mengucapkan juga selamat ulang tahun untuk Himpaudi Lamteng yang ke-15.
"Semoga ke depannya Himpaudi semakin jaya dan eksis dalam membangun karakter anak menjadi generasi cerdas serta berkualitas," ungkapnya.
Sedangkan Bunda PAUD Lamteng Ellya Lusiana berharap PAUD semakin maju. "Saya harap PAUD di Lamteng semakin maju. Saya optimistis bahwa pendidikan anak usia dini di Lamteng akan menjadi berkualitas bila semua bekerja dengan baik dan ikhlas," katanya.
Dalam kegiatan ini juga diadakan khitanan massal bagi anak kurang mampu dan pemberian santunan kepada anak yatim. (rls/sya/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: