LAZISNU Pringsewu Bakal Bagikan Bantuan Beras Kepada Imam, Guru Ngaji dan Marbot

LAZISNU Pringsewu Bakal Bagikan Bantuan Beras Kepada Imam, Guru Ngaji dan Marbot

Medialampung.co.id - Para Guru Ngaji di TPA, MADDIN, TPQ serta para Imam Masjid, Mushola, Imam Yasinan dan Marbot Masjid, di Kabupaten Pringsewu, bakal mendapat bantuan 10 kg beras.

Bantuan dari Lembaga Amil Zakat Infak Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kabupaten Pringsewu itu merupakan program kepedulian kepada yang selama ini masih kurang mendapat perhatian.

"Bantuan beras 10 Kg per bulan, walau belum sebanding akan jasa jasa beliau yang selama ini berjuang mengawal nilai-nilai Ahlussunnah Wal Jamaah," terang ketua PCNU H. Taufik Qurrohim melalui Manajer LAZISNU Kabupaten Pringsewu Kabul Muliarto. Dikatakannya program tersebut  digagas oleh PCNU CARE - LAZISNU Kabupaten Pringsewu

harapannya bisa dilaksanakan setiap bulan serta membawa berkah manfaat dunia Akhirat.

Kabul Muliarto juga mengatakan membuka kesempatan bagi Masyarakat luas yang ingin berzakat infaq dan Shodaqoh melalui PC LAZISNU Kabupaten Pringsewu.

Dana yang di sumbangkan dapat ditransfer melalui nomor rekening untuk ZAKAT : 035801016988536 (BRI) 0792171586 (BNI SYARIAH) 9010400223 (BMT NU PRINGSEWU).

Kemudian INFAQ : 035801016989532 (BRI) 0791720380 (BNI Syariah) 9010400001 (BMT NU Pringsewu).(sag/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: