Kompak, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bantu Perbaiki Jembatan 

Kompak, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bantu Perbaiki Jembatan 

Medialampung.co.id - Sebagai seorang bintara pembina desa (babinsa) yang memiliki wilayah binaan berkewajiban untuk membantu dan mendukung setiap pembangunan di wilayahnya, Hal itulah yang dilakukan Sertu Sutarto anggota Koramil 422-05/Belalau yang aktif membantu masyarakat seperti dalam kegiatan perbaikan jembatan di Pekon Sukamakmur, Kecamatan Belalau, Minggu (01/11).

Dengan kompak, selain anggota Babinsa kegiatan itu juga diikuti oleh anggota Bhabinkamtibmas sebagai salah satu wujud nyata kepedulian aparat TNI -Polri kepada masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Sertu Sutarto mengatakan Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas di tengah - tengah warga masyarakat binaannya adalah bentuk tanggungjawab selain memiliki tugas utama sebagai pembina keamanan dan ketertiban masyarakat di tingkat pekon.

“Kita dekatkan diri dengan warga, sehingga akan lebih mudah untuk menjaga kondusifitas wilayah, tentunya bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dan warga sekitar,” ucapnya.

Tak lupa dalam kegiatan tersebut pihaknya senantiasa menyampaikan imbauan protokol kesehatan terkait pencegahan Covid-19, “Karena masih dalam suasana pandemi, untuk itu kita ajak warga agar disiplin menerapkan protokol kesehatan, salah satunya adalah dengan disiplin 3M, yaitu mencuci tangan, menjaga jarak, serta memakai masker,” imbuhnya.

Sementara itu Peratin Sukamakmur Syaukani mengatakan keberadaan babinsa dan bhabinkamtibmas sangat menyokong jalannya kegiatan pemerintahan pekon dan kegiatan di tengah masyarakat. 

“Keberadaan mereka sangat aktif dalam membantu kami baik di pemerintahan pekon maupun di tengah masyarakat. selama ini berkat Koordinasi yang baik dari semua elemen menghasilkan keamanan dan tertibnya kehidupan masyarakat,” kata dia, 

Sementara, Sudarno salah satu warga setempat mengaku senang dengan kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam kerja bakti tersebut, dirinya bersama warga sangat terbantu dengan keaktifan babinsa dan bhabinkamtibmas tersebut.“Yang jelas warga lebih semangat, dan tentunya lebih tenang dengan kehadiran petugas,” ungkapnya.(edi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: