Kembali dari Luar Daerah, Tiga Orang Warga Balikbukit Positif Terpapar Covid-19

Kembali dari Luar Daerah, Tiga Orang Warga Balikbukit Positif Terpapar Covid-19

Medialampung.co.id - Memiliki riwayat bepergian ke luar daerah, tiga orang warga Kecamatan Balikbukit Kabupaten Lampung Barat dinyatakan positif terpapar Coronavirus Disease 2019 (Covid-19). 

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Lambar, Ira Permata Sari, S.Farm, Apt., mengungkapkan, ketiga warga tersebut yakni Tuan S, Tuan N, dan Ny. S yang merupakan warga Kecamatan Balikbukit. 

"Untuk riwayatnya, tuan SP sempat melakukan perjalanan ke Bandarlampung, kemudian Tuan N sempat ke Martapura, Sumatera Selatan, dan terakhir Ny. S memiliki riwayat bepergian ke Kotabumi dan Bandarlampung," ungkap Ira mendampingi Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Lambar Paijo, SKM, M. Kes. 

Dengan keluarnya hasil Swab ketiga orang tersebut, kata dia, maka pihaknya langsung melakukan tracing terhadap orang-orang yang telah melakukan kontak erat, dan hasilnya sebanyak 14 orang dilakukan raid test. 

"Untuk hasil tracing Tuan SP satu orang, non reaktif namun di swab dan hasilnya belum keluar. Tracing tuan N tidak ada karena langsung isolasi mandiri, sementara untuk hasil tracing Ny. S sebanyak 13 orang hasilnya non reaktif," bebernya. 

Lebih lanjut Ira mengungkapkan, kondisi ketiga warga yang positif terpapar Covid-19 tersebut tanpa bergejala, sehingga ketiganya melakukan isolasi mandiri.

"Mereka isolasi mandiri karena tanpa gejala, " kata dia. 

Untuk diketahui, total terkonfirmasi Covid-19 di Lambar saat ini sebanyak 64 orang, tiga orang kasus terbaru, dua orang meninggal dunia dan 58 orang selesai isolasi. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: