Kasus Covid-19 di Pringsewu Naik Lagi, Vaksinasi Terus Digenjot

Kasus Covid-19 di Pringsewu Naik Lagi, Vaksinasi Terus Digenjot

Medialampung.co.id - Masyarakat Kabupaten Pringsewu diimbau untuk terus mewaspadai penyebaran Covid-19. Dalam seminggu terakhir setidaknya ada 35 kasus aktif yang ditemukan di wilayah itu.

"Jadi ada 35 kasus aktif, penambahan sebanyak 20 kasus baru," terang Kadiskes Pringsewu dr Ulinoha melalui Kabid P2M dr. Hadi Muhtarom.

Dikatakannya, dari 35 kasus aktif tersebut 16 diantaranya adalah pelajar. "Ya 16 kasus aktif tersebut merupakan pelajar," ungkapnya.

Terkait hal ini, menurut Kadiskes Pringsewu dr. Ulinoha, pihaknya berupaya semaksimal mungkin untuk menangani. Termasuk juga menyiapkan semua sarana dan prasarana pendukung. Meski demikian masyarakat harus tetap menjaga protokol kesehatan.

"Upaya Penguatan prokes lebih ditingkatkan percepatan testing dan penyiapan faskes," terangnya.

Kemudian juga terus melakukan vaksinasi Covid-19 bagi yang belum menerima dosis 1 maupun 2 termasuk juga booster.

Dari data yang ada setidaknya sebanyak 278 230 warga telah mendapat vaksinasi dosis pertama. Sedangkan untuk dosis kedua, sebanyak 184..415 orang dan dosis ketiga atau booster, tercatat 3.943 orang.

Begitu juga Vaksinasi Covid 19 untuk anak di kabupaten Pringsewu yang setidaknya telah menyasar 24.000 penerimanyaJumlah tersebut di mungkinkan bertambah mengingat vaksinasi masih berlanjut.

Masyarakat yang belum divaksin untuk dapat melakukan vaksinasi dengan mendatangi pos-pos pelayanan vaksinasi yang terdekat.

Sinergitas vaksinasi bersama TNI Polri Dinkes dan unsur terkait lainnya juga terus berlanjut. 

"Termasuk juga upaya pencegahan serta terus mengedukasi masyarakat untuk terus meningkatkan kesadaran akan protokol kesehatan," tambah dr. Ulinoha.(sag/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: