Kapolres Lampura Beri Sembako Warga Terdampak Covid-19

Kapolres Lampura Beri Sembako Warga Terdampak Covid-19

Medialampung.co.id - Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid-19, Kapolres Lampura AKBP Kurniawan Ismail, menggelar Bansos di Desa sumber Arum Kecamatan Kotabumi setempat, Senin (21/8).

Kali ini AKBP Kurniawan didampingi PJU Polres Lampura, dengan mengendarai Sepeda Motor memberikan bantuan berupa bahan kebutuhan pokok sembako dan beras diserahkan langsung secara door to door ke rumah warga masyarakat yang kurang mampu.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Lampura AKBP Kurniawan Ismail, menjelaskan, jajarannya menggelar kegiatan sosial membagikan sembako sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat yang kurang mampu dan terdampak Covid-19.

"Kita pastikan bantuan yang kita berikan tepat sasaran kepada warga yang membutuhkan, karena kita data melalui Bhabinkamtibmas yang turun langsung melihat kondisi warga di desa binaan," jelas Kapolres.

Ia berharap, bantuan yang diberikan ini dapat sedikit meringankan beban kebutuhan dasar bagi warga, sembari pihaknya juga menyampaikan edukasi protokol kesehatan kepada warga.

Sementara itu, Kades Sumber Arum Bintoro mengucapkan banyak terimakasih kepada Kapolres Lampura atas apa yang diberikan kepada warga masyarakatnya, walaupun ini dalam situasi pandemi dan kemudian juga ini dadakan tidak direncanakan.

"Jadi kami sungguh-sungguh ini surprise bagi desa kami Desa Sumber Arum dan mudah-mudahan ini juga menjadi inspirasi bagi pejabat lain yang ada di Kabupaten Lampura dan semoga amal ini sungguh-sungguh dapat bermanfaat terutama bagi Kapolres dan jajarannya," ucapnya.(adk/ozy/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: