Peserta Seleksi JPTP Lambar Ikut Uji Kompetensi 

Peserta Seleksi JPTP Lambar Ikut Uji Kompetensi 

Medialampung.co.id - Tiga orang peserta seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) dilingkungan Pemkab Lambar mengikuti uji kompetensi yang digelar Panitia Seleksi (Pansel) di Hotel Horison Lampung, Kamis (4/3).

“Tiga peserta hadir semua mengikuti uji kompetensi yang diselenggarakan Panitia Seleksi Terbuka JPTP,” kata Kepala Sekretariat Panitia Seleksi Terbuka JPTP Lambar Drs. Ahmad Hikami, Kamis (4/3).

Ia menjelaskan, awalnya ada empat ASN yang mendaftar JPTP yaitu dr. Widyatmoko Kurniawan, S.Pb (Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Alimuddin Umar), Agus Dharma Putra (Kabag TU Rumah Sakit Umum Daerah Alimuddin Umar), Erna Yanti (Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan) dan Ruspan Ali (Kabid Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan).

Namun dari empat peserta tersebut yang dinyatakan memenuhi syarat administrasi (rekam jejak) hanya tiga orang yaitu dr. Widyatmoko Kurniawan, S.Pb, Erna Yanti dan Ruspan Ali. Sedangkan satu peserta atas nama Agus Dharma Putra tidak memenuhi syarat karena berkasnya tidak lengkap serta kualifikasi pendidikan bukan rumpun ilmu kesehatan. 

“Untuk tahapan selanjutnya yaitu penilaian makalah, pendalaman, pokok pikiran, wawancara dan penetapan hasil seleksi terbuka akan dilaksanakan besok,” kata dia seraya menambahkan, hasil seleksi terbuka JPTP tersebut nantinya akan diserahkan kepada pejabat pembina kepegawaian melalui pejabat berwenang dalam hal ini Sekretaris Kabupaten

Tim Pansel terdiri dari Drh. Havazo Pian, DR. Boediono, DR. M. Abadi, S.H, M.H. MA, DR. Bovie Kawulusan, Akmal Abdul Nasir, S.H, M.M. Sedangkan Tim Penguji Kompetensi (Asesor) yaitu Lukmansyah, S.E, M.T, Drs. Agus Triono, M.Pd, serta M. Abeto, S.T, M.T. (lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: