Inspektorat Sidak Kantor Kecamatan Lumbokseminung

Inspektorat Sidak Kantor Kecamatan Lumbokseminung

Medialampung.co.id, LUMBOKSEMINUNG - Inspektorat Kabupaten Lampung Barat bersama Badan Kepegawaian Daerah (BKD) dan Satpol-PP melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke kantor Pemerintahan Kecamatan Lumbokseminung, Kamis (13/6).

Hasilnya, tingkat kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) di wilayah kecamatan yang berada di ujung Provinsi Lampung dan berbatasan dengan Kabupaten OKU Selatan, Provinsi Sumatera Selatan tersebut tidak mengecewakan, meski masih dalam suasana bulan syawal namun pelayanan untuk masyarakat setempat sudah mulai berjalan.

Inspektur Ir. Natadjudin Amran membenarkan, terkait adanya sidak ke wilayah kantor kecamatan tersebut, namun menurutnya sidak itu lebih kepada kegiatan silaturahmi untuk mengetahui tingkat pelayanan pemerintah kepada masyarakat setempat.

“Ya, pada prinsipnya sidak kali ini bukan hanya untuk melihat kedisiplinan ASN namun lebih ke kegiatan silaturahmi karena memang keberadaannya kantor kecamatannya di wilayah ujung perbatasan maka sesekali kita monitoring. Hasilnya, untuk tingkat kedisiplinan cukup baik begitu juga dengan pelayanan berjalan seperti biasa,” kata Natadjudin.

Ia menambahkan bahwa secara umum, sidak akan dilakukan ke beberapa kantor kecamatan secara silang atau tidak dilakukan secara menyeluruh. Terkait dengan tim yang turun ke lapangan, kata dia, pihaknya telah membentuk tim gabungan baik dari Inspektorat, BKPSDM, dan Satpol-PP.

“Kita berharap tanpa adanya sidak pun ASN yang ada di lingkungan Pemkab Lambar tetap menjunjung tinggi kedisiplinan dan menjalankan tugasnya dengan baik,” harapnya.

Kedepan, ia menambahkan bahwa pihaknya akan rutin dengan jadwal yang tidak diketahui akan melakukan sidak ke kantor kecamatan sehingga tidak melulu dilakukan saat setelah liburan panjang saat hari raya idul fitri saja.

“Sebagai abdi negara, ASN harus memberikan contoh yang baik dalam bekerja. Yakni tidak terlambat datang dan tidak bolos, dan yang terpenting adalah terus memberikan pelayanan karena pemerintah kecamatan merupakan perpanjangan tangan pemkab yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,” pungkasnya.(edi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: