Inspektorat Evaluasi Kegiatan DD di Waykrui
Medialampung.co.id - Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), melalui Inspektorat mulai mengevaluasi kegiatan dana desa (DD) di seluruh pekon di kabupaten setempat.
Salah satu sasaran evaluasi kegiatan DD tahap dua oleh Inspektorat, dilaksanakan di 10 Pekon di Kecamatan Waykrui mulai dari berkas administrasi hingga pelaksanaan kegiatan pembangunan.
Inspektur Pembantu, Syukur Yackub, S.E., mendampingi Isnpektur Pesbar Edy Muktar, S.P., mengatakan kegiatan itu dilaksanakan sebagai upaya untuk memastikan bahwa kegiatan pekon yang bersumber dari DD berjalan maksimal.
“Kegiatan ini adalah kegiatan rutin yang kita laksanakan setiap tahun, untuk memastikan semua kegiatan pekon yang bersumber dari DD berjalan sesuai aturan,” kata dia.
Dijelaskannya, dalam melaksanakan evaluasi kegiatan DD tahap dua, pihaknya membagi tim dalam beberapa kelompok, mulai dari melakukan pemeriksaan administrasi seperti berkas pertanggungjawaban kegiatan DD tahap dua, hingga kegiatan fisik yang dibangun oleh pekon.
“Dalam tim yang melaksanakan evaluasi di Kecamatan Waykrui, kita bentuk dalam sejumlah kelompok, hal itu agar proses evaluasi kegiatan DD dapat berjalan dengan maksimal,” jelasnya.
Ditambahkannya, dalam pelaksanaan evaluasi kegiatan DD tahap dua di kecamatan Waykrui, pihaknya tidak menemukan ada kegiatan yang tidak sesuai dengan perencanaan atau menyalahi aturan.
“Jika ada temuan maka prioritas utama kita adalah memberikan pembinaan agar aparat pekon bisa melakukan perbaikan, sehingga tidak ada lagi kesalahan yang dilakukan pekon,” ujarnya.
Sementara itu, terkait kegiatan evaluasi DD tahap tiga akan dilaksanakan awal tahun depan, karena hingga kini kegiatan DD tahap tiga belum berjalan diseluruh pekon.
“Kita akan terus melakukan evaluasi pada kegiatan yang dilaksanakan oleh pekon di Pesbar melalui DD yang diterima setiap tahun,” tandasnya. (yogi/d1n)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: