Tekan Penyebaran Covid-19, Polres Pesawaran Semprot Desinfektan

Tekan Penyebaran Covid-19, Polres Pesawaran Semprot Desinfektan

Medialampung.co.id - Guna menekan penyebaran virus Covid-19, Polres Pesawaran bersama Pemkab setempat melakukan penyemprotan desinfektan di jalan umum, fasilitas umum dan pertokoan di sepanjang Jl. Ahmad Yani Gedongtataan

Penyemprotan Desinfektan dipimpin langsung oleh Kapolres Pesawaran AKBP Pratomo Widodo didampingi jajaran dan dibantu satu unit mobil damkar pemda

"Penyemprotan Desinfektan ini kita lakukan untuk menekan penyebaran virus Covid-19. Karena saat ini, kabupaten kita masuk dalam level tiga atau zona merah," ungkap AKBP Pratomo Widodo, Selasa (8/3)

Dikatakannya, penyemprotan desinfektan di sepanjang Jl. Ahmad Yani Kecamatan Gedongtataan dengan sasaran jalan umum, fasilitas umum, dan lokasi pertokoan. 

Selain mengerahkan satu unit damkar, dalam pelaksanaan penyemprotan desinfektan tersebut Polres Pesawaran juga menurunkan kendaraan roda empat milik Sat Lantas, Sat Binmas, dan Sat Samapta masing-masing satu unit

"Tadi kita berangkat dari Mapolres dan setelah melakukan penyemprotan di sepanjang Jl. Ahmad Yani, kita kembali lagi ke markas. Kita mengimbau agar masyarakat disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan 5M serta bagi yang belum divaksin segera divaksin," tutupnya.(ozi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: