Tegakan Disiplin Prokes, Gugus Tugas Gelar Operasi Yustisi

Tegakan Disiplin Prokes, Gugus Tugas Gelar Operasi Yustisi

Medialampung.co.id - Unsur pimpinan Kecamatan (Uspika) Belalau, Kabupaten Lampung Barat yang tergabung dalam tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19  menggelar Operasi Yustisi penegakan dan penindakan disiplin protokol kesehatan di area Pasar Kenali, kecamatan setempat, Minggu (20/9).

Kegiatan yang pimpin Camat Belalau Sri Handayani, S.H, itu diikuti oleh anggota Bhabinkamtibmas, Babinsa, Satpol-PP, unsur pemerintah pekon serta sejumlah petugas puskesmas setempat.

“Kegiatan ini dalam rangka mengimbau serta mengingatkan warga agar selalu menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, terutama memakai masker,” kata Sri .

Dia menjelaskan, pelaksanaan Operasi Yustisi yang melibatkan tim gabungan ini akan dilaksanakan rutin dengan menyasar pada objek pasar dengan harapan masyarakat dapat turut serta memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan. 

“Kita minta masyarakat senantiasa mematuhi protokol kesehatan masyarakat karena dengan melindungi diri sendiri maka kita dapat melindungi orang-orang disekitar kita,” imbuhnya.

Sementara Kapolsek Sekincau AKP Sukimanto, S.Sos, M.M, mendampingi Kapolres AKBP Rachmat Tri Haryadi, S.I.K, M.H, menjelaskan ada beberapa poin penting dalam pelaksanaan Operasi Yustisi yaitu memberikan himbauan kepada pengunjung pasar, serta pengguna jalan raya untuk selalu memakai masker, menjaga jarak serta rajin mencuci tangan dengan sabun.

“Bagi masyarakat, yang telah memakai masker dihimbau untuk selalu menjaga pola hidup sehat serta selalu mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19. Terakhir, memberikan sanksi kepada warga yg tidak menggunakan masker berupa teguran seperti menyanyikan lagu nasional,” jelasnya.

Sebab, ia menegaskan bahwa penggunaan masker ini merupakan hal yang penting, mengingat setiap orang tidak pernah tahu adanya gejala atau pun sumber penyebaran virus sehingga perlu ada kewaspadaan saat beraktivitas diluar rumah.

“Kami mengajak bersama-sama mentaati anjuran dari pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Dengan mengikuti anjuran pemerintah, maka kita turut andil dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona,” pesannya. (edi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: