Tak Lagi Terpilih, 16 Aleg Lambar Tak Hadiri Pelantikan

Tak Lagi Terpilih, 16 Aleg Lambar Tak Hadiri Pelantikan

Medialampung.co.id - Lima dari 21 anggota DPRD Kabupaten Lampung Barat yang tidak lagi terpilih pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 lalu, tetap menghadiri prosesi pelantikan  anggota DPRD periode 2019-2024, di ruang sidang Marghasana DPRD setempat Senin (18/8).

Kelima Aleg tersebut yakni, Hendra Irawan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Maspajoni dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Harun Roni dari Partai Gerindra, Ahmad Sayuti dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan juga Hi. Suhaili dari Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) yang memutuskan tidak maju kembali pada Pileg lalu.

Sementara 16 Aleg lainnya yang tidak lagi terpilih pada Pileg lalu tidak hadir. Sehingga kursi legislatif tampak banyak kosong, sebelum digantikan oleh para Aleg terpilih setelah prosesi pelantikan dilakukan.

Usai pembacaan nama-nama Aleg terpilih, oleh Sekretaris Dewan (Sekwan) Drs. Syaekhudin, para Aleg terpilih menempati posisi untuk mengikuti prosesi pengambilan sumpah, oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Liwa Yuli Artha Pujayotama, SH, MH, dan setelahnya menempati kursi legislatif menggantikan posisi Aleg yang tidak terpilih kembali.

Salah seorang mantan Aleg  2014-2019 Harun Roni, A.Ma., mengatakan, ia bersama rekan-rekannya tetap menghadiri prosesi pelantikan Aleg baru, kendati tidak lagi mendapatkan amanah untuk menjadi anggota DPRD untuk periode 2019-2024.

"Saya sayangkan kawan-kawan yang tidak terpilih kembali tidak menghadiri pelantikan ini.  Semestinya harus tegar, apalagi ini menjadi silaturrahmi terakhir sebagai Anggota DPRD di gedung yang terhormat ini," Ungkap Harun Roni.

Hal tersebut diamini oleh Maspajoni, bahwa menurutnya memperjuangkan rakyat tidak hanya sebatas di gedung DPRD, karena itu  silaturrahmi dengan Aleg yang baru serta kepada jajaran pemerintah daerah harus tetap terjalin dengan baik.

”Semestinya seluruh mantan anggota DPRD yang tidak lagi terpilih datang, dan menyaksikan, sekailgus bersilaturrahmi dengan Aleg yang baru, karena kedepan kita harus tetap menjalin komunikasi yang baik,  dan perjuangan untuk rakyat tidak hanya saat kita duduk di DPRD ini,” kata dia. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: