Sujadi: Gandeng Unila untuk Meneliti Manfaat Ikan Nila

Sujadi: Gandeng Unila untuk Meneliti Manfaat Ikan Nila

Medialampung.co.id - Tak hanya sebatas budidaya, setelah Pekon Pagelaran dicanangkan sebagai Kampung Budidaya Ikan Nila, harapannya dilakukan kajian akademis lebih detail terhadap kandungan pada ikan Nila tersebut. 

"Coba gandeng Unila (perguruan tinggi *red) untuk meneliti manfaatnya (ikan Nila)," pesan Bupati Pringsewu H. Sujadi. 

Bahkan Sujadi berharap Kampung Nila tak hanya sebatas di Pekon Pagelaran saja, namun dapat di kembangkan di pekon lain. 

"Kalau bisa dikembabgkan di pekon lain tapi tak mengurangi jenis budidaya ikan yang lain," ujarnya.

Pemkab Pringsewu, lanjutnya, memberikan perhatian pada budidaya ikan. Semisal diantaranya dengan bantuan mesin pembuatan pakan ikan.

"Meski hasil pakannya belum sebaik buatan pabrikan namun terus memerlukan penyempurnaan," beber H. Sujadi.

Kementerian kelautan dan Perikanan menetapkan pekon Pagelaran kabupaten Pringsewu sebagai kampung budidaya ikan Nila.

Terpilihnya pekon Pagelaran sebagai satu dari 130 lokasi yang ditunjuk menjadi lokasi program kementrian itu berdasar dari sejumlah keunggulan yang dimiliki Pekon Pagelaran sebagai daerah perikanan.

Direktur Pakan dan Obat Perikanan Ujang Komarudin mengatakan, penetapan pekon Pagelaran Kabupaten Pringsewu sebagai kampung budidaya ikan Nila merupakan apresiasi positif Kementerian kelautan dan perikanan atas peran serta aktif masyarakat pada budidaya ikan tersebut.

Program tersebut lebih pada pengakuan untuk daerah yang telah melakukan budidaya, bukan yang sedang membangun awal.

"Intinya ditengah keterbatasan anggaran pemerintah berupaya memberikan apresiasi pada daerah yang tengah atau telah berhasil mengmbangkannya," ungkapnya saat peresmian kampung budidaya ikan nila di kediaman Fajar Kurnianto ketua Koperasi Sinar Mas.

Harapannya nantinya setelah penetapan kampung budidaya ikan nila tersebut ada kerja bareng kementerian lain termasuk elemen lainnya.

"Himpunan bank negara (Himbara) juga untuk memberi perhatian pada program ini. Demikian juga kami di level eselon 1 untuk memberikan fokus kegiatan di kampung ini, termasuk fokus permodalan," tegas Ujang yang hadir bersama perwakilan dinas kelautan dan perikanan Lampung Ir. Marliana dan perwakilan balai besar perikanan budidaya darat Hanung Santoso, SP.

Terkait kepercayaan yang diberikan kementerian kelautan dan perikanan tersebut baik kadis perikanan Pringsewu Deby Herdian maupun bupati H. Sujadi didampingi kepala Kesbangpol Sukarman, Kadis Pertanian Siti Litawati, camat Faozan, Kapolsek Iptu Hasbullah akan berupaya semaksimal mungkin terus mengembangkannya.

"Suatu kepercayaan bagi kami pekon Pagelaran ditetapkan sebagai salah satu dari 130 lokasi kampung budidaya ikan Nila," terang kadis perikanan Deby Hardian.

Pada kesempatan itu pihaknya juga berterimakasih atas bantuan permodalan sekitar Rp 200 juta untuk pemasaran ikan pindang dari kecamatan Adiluwih.(sag/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: