Hepan : APDESI Waykanan Netral

Hepan : APDESI Waykanan Netral

Medialampung.co.id - Pernyataan Novra Wakil Ketua APDESI Waykanan di media sosial yang menyatakan mendukung Hi. Syaipul, S.Sos., M.IP., untuk mendampingi Hi. Raden Adipati Surya pada Pilkada mendatang akhirnya membuat Ketua APDESI Waykanan Hepan Suwita, SH. angkat bicara, dia menegaskan bahwa APDESI tidak terlibat dalam politik praktis ataupun aksi dukung-mendukung dalam setiap pesta politik.

"Saya tegaskan bahwa APDESI Waykanan netral dan pernyataan saudara Novra yang juga sebagai Wakil Ketua APDESI Waykanan merupakan pernyataan secara pribadi, tidak mewakili pengurus dan anggota APDESI," tegas Hepan Suwita.

Namun demikian ketika dikonfirmasi terkait sosok Hi. Syaipul yang sekarang masih menjabat sebagai Sekdakab Waykanan, dengan lugas Hepan menjawab, Hi. Syaipul memiliki kriteria untuk menjadi salah satu pengganti Edward Anthony.

"Kalau anda menanyakan ke saya secara pribadi tentang kredibilitas dan kualitas Hi. Syaipul secara pribadi saya katakan masuk kriteria, karena semuanya kan tergantung dengan sang calon Bupati dan Partai pengusung, siapa yang akan mereka pilih," tegas Hepan Suwita.

Sementara itu, hingga berita ini ditulis, Hi. Raden Adipati Surya, SH., MM., selaku bakal calon Bupati, maupun juru bicaranya Deni Ribowo, SE, belum juga mau mengungkapkan siapa yang akan menggantikan Almarhum Edward Anthony.

Diterangkan, posisi yang ditinggalkan oleh Edward Anthony sebagai bakal calon wakil bupati untuk pasangan Adipati Surya Pada pelaksanaan Pilkada Waykanan Desember mendatang menjadi sangat strategis untuk diperebutkan, mengingat pada tahun 2024 nanti atau Pada pelaksanaan pemilihan serentak siapapun yang akan menggantikan posisi almarhum diprediksi bisa mencalonkan diri sebagai Bupati Waykanan karena pada saat itu Raden Adipati Surya tidak dimungkinkan lagi untuk kembali mencalonkan diri.

Selain Hi. Syaipul, sebelumnya telah mencuat beberapa orang nama diantaranya Drs.Hi. Ali Rahman, MM., MH., MT., Drs.Hi. Hasbi Azka, MM., Drs. Budiman (Sekdakab Pringsewu), Drs.Hi. Iwan Setiawan, MM, Edison, Yusee, dan Politisi kawakan Drs.Hi. Marsidi Hasan, M.Sc. serta Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Lampung Drs. Sulpakar, MM, yang semuanya merupakan putra-putra terbaik Waykanan.(wk1/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: