Hasil Swab Kedua Pasien 01 Metro Negatif

Hasil Swab Kedua Pasien 01 Metro Negatif

Medialampung.co.id - Sekretaris Daerah Kota Metro A Nasir AT, ungkapkan hasil Swab kedua pasien 01 Covid-19 dinyatakan negatif dan tinggal menunggu hasil Swab ketiga untuk menyatakan pasien 01 sembuh.

"Terkait dengan pasien 01, hasil swab kedua, dinyatakan Negatif, kalau swab ketiga dinyatakan negatif bisa dinyatakan sehat dan diperbolehkan pulang," ujarnya, Jumat (22/5).

Diungkapkan Nasir, saat ini di Kota Metro ada tiga pasien positif Covid-19, setelah Kamis (22/5) lalu ada tambahan satu pasien positif Covid-19, perempuan berumur 35 tahun asal Metro Selatan.

"Pasien 03 ini terkontaminasi dari pasien 01, setelah sempat dilakukan Rapid Test dan hasilnya ragu-ragu, setelah Swabnya keluar dan Positif. Saat ini sudah diisolasi mandiri di Hotel yang kita siapkan," tuturnya.

Untuk kondisi pasien 03 sendiri menurutnya secara fisik sehat dan segar,"Kondisi secara fisik pasien 03 sehat, begitu pula dengan pasien 02. Untuk yang 02 kita lagi tunggu hasil swab keduannya belum keluar," ungkapnya.

Diketahui, sampai saat ini pasien positif Covid-19 asal Kota Metro ada tiga orang, pasien 01 adalah seorang bidan berumur 50 tahun asal Metro Timur, pasien 02 adalah balita laki-laku berumur dua tahun  asal Metro Timur dan pasien 03 perempuan berumur 35 tahun asal Metro Selatan. (pip/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: