Perangkat Pekon-Linmas akan Mendapat Vaksinasi Covid-19

Perangkat Pekon-Linmas akan Mendapat Vaksinasi Covid-19

Medialampung.co.id – Seluruh peratin beserta perangkat pekon serta satuan pelindung masyarakat (Linmas) di Kabupaten Lampung Barat akan mendapat vaksinasi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).

Terkait itu, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP) kabupaten setempat telah melakukan pendataan jumlah sasaran.

Kabid Pemerintahan Pekon Ruspel Gultom, S.H, M.M, mendampingi Kepala DPMP Ir. Noviardi Kuswan menjelaskan, menindaklanjuti arahan dari Menteri Dalam Negeri atas dasar surat Menteri Kesehatan No.SR.02.06/MENKES/2021 tanggal 26 Januari 2021 dalam hal dukungan pendataan target sasaran pelaksanaan vaksinasi Covid-19 serta dalam rangka pengintegrasian data pada sistem informasi Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa yang diteruskan melalui surat edaran dari pemerintah provinsi lampung maka pihaknya melakukan pendataan seluruh aparatur pekon dan linmas di 15 kecamatan di kabupaten setempat.

“Dalam proses pendataan ini seluruh peratin beserta perangkat desa termasuk sat-linmas wajib memberikan data yang valid berupa nomor induk kependudukan (NIK) yang disertai dengan nomor handphone,” terang Ruspel.

Disinggung terkait jadwal pelaksanaan vaksinasi bagi perangkat desa tersebut, pihaknya mengaku belum mendapat informasi lebih lanjut.

“Kita belum tahu apakah ini bersamaan dengan vaksinasi tahap dua yang diberikan bagi pelayanan publik seperti ASN, Guru, TNI-Polri atau bukan. Hanya saja, kami mendapat tugas untuk mengumpulkan data seluruh aparat pekon,” jelasnya.

Sementara, terus dia, dari hasil pendataan tersebut jumlah total aparatur pemerintahan pekon di Lambar mencapai sekitar 1800 orang, namun untuk jumlah anggota linmas pihaknya belum menghitung secara rinci.

”Kalau aparatur pekon jumlahnya sekitar segitu (1800 orang red), kalau linmas belum kita rinci karena jumlah di setiap pekon berbeda-beda,” tandasnya.(edi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: