Setelah Ditelusuri, Keberadaan Gajah Tidak Ditemukan

Setelah Ditelusuri, Keberadaan Gajah Tidak Ditemukan

Medialampung.co.id - Sempat dihebohkan karena pengakuan seorang siswa SDN Tugu Ratu Kecamatan Suoh Kabupaten Lampung Barat adanya gajah yang mendekat di sekolah setempat hingga membuat Bhabibkamtibmas, Babinsa serta aparat kecamatan dan pekon setempat melakukan pencarian jejak, dan ternyata hasilnya tidak ditemukan.

Masyarakat sudah terlanjur riuh dengan informasiĀ  yang belum diketahui kebenarannya itu. Berdasarkan hasil penelusuran kawanan gajah masih berada di daerah Gunung Doh masuk dalam wilayah Kabupaten Tanggamus.

Bhabinkamtibmas Pekon Tuguratu Bripka Sidik H dikonfirmasi mengatakan, hingga malam ini ia masih berada di sekitar SDN Rugu Ratu dan terus berkoordinasi dengan masyarakat untuk mencari tahu cerita sebenarnya.

"Sampai sekarang saya masih standby di bawah (deket sekolah). Ini tadi aku masih nanya-nanya sama masyarakat, yang punya kebun di atas dan memang tidak keliatan tanda-tandanya (jejak atau bekas)," ungkapnya.

Kendati begitu, ia mengimbau masyarakat untuk tetap tenang, sembari bersama-sama memantau dan mencari tahu kebenaran dari informasi yang sempat beredar.

Sementara Babinsa Koramil Batubrak Koptu. Dwi Winarno juga mengungkapkan, sampai malam ini belum ada kepastian apakah informasi soal gajah tersebut benar atau tidak.

"Kami terus memantau dan mencari informasi, namun yang pastinya untuk kawanan gajah memang ada namun itu berada di daerah gunung doh, blok 2-3 masuk dalam wilayah tanggamus dan jauh dari lokasi yang sempat heboh," ujarnya.

Sementara Camat Suoh Novi Andri, SKM, M.Kes., mengatakan, atas informasi keberadaan gajah yang dilihat berada di belakang SDN Tugu Ratu, setelah dilakukan pengecekan di lokasi tidak ditemukan tanda-tanda jejak maupun keberadaan satwa tersebut.

"Tim telah turun dan mencari jejak atau bekas dari satwa dimaksud dan tidak ditemukan, artinya imformasi adanya gajah yang sempat menghebohkan warga itu tidak benar," imbuhnya. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: