Sekda Tubaba Daftar Seleksi Jabatan Sekda Metro

Sekda Tubaba Daftar Seleksi Jabatan Sekda Metro

Medialampung.co.id - Sampai dengan hari terakhir pendaftaran Seleksi Terbuka jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) dan Kepala Badan Kesbang dan Politik (Kesbangpol) Kota Metro, pada Senin (20/7) akhirnya ada sembilan pendaftar.

Diungkapkan Alek Distrio, Kabid Pengembangan BKPSDM Kota Metro, setelah 10 hari membuka pendaftaran akhirnya terdapat lima peserta mendaftar jabatan Sekda dan empat peserta mendaftar jabatan Kesbangpol.

Adapun kelima pendaftar jabatan Sekda, yaitu Bangkit Haryo Utomo yang saat ini menjabat Kepala Bappeda Kota Metro, M. Jihat Helmi saat ini menjabat Inspektur Kota Metro, Herwan Syahri saat ini menjabat Sekda Tulang Bawang Barat, Eka Irianta saat ini menjabat Kepala DLH Kota Metro dan Erla Andrianti yang saat ini menjabat Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro.

Kemudian untuk empat pendaftar Jabatan Kesabangpol, yaitu Jonizar Arifin yang saat ini menjabat Camat Metro Timur, Rosita saat ini menjabat Kabag Pemerintahan Kota Metro, Puspita Dewi saat ini menjabat Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro dan Aryanti Zoeliana saat ini menjabat Kabid di Dinas PPPAPP dan KB Kota Metro.

"Ya ada satu dari luar Pemkot Metro yang mendaftar, yaitu Pak Herwan Syahri, dia saat ini Sekda Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat," ucapnya kepada Medialampung.co.id, Senin (20/7).

Tahapan selanjutnya menurut Alek akan dilakukan Assessment kepada para peserta.

"Ya dalam waktu dekat akan disusun jadwal Assessment, berikutnya tahapan akan ada pembuatan makalah, wawancara sekaligus presentasi dan pengumuman,” pungkasnya.(pip/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: