51.179 Anak di Lambar Telah Diimunisasi

51.179 Anak di Lambar Telah Diimunisasi

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Lambar Ira Permata Sari, S.Farm.Apt--

Medialampung.co.id – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lambar terus berupaya agar realisasi program bulan imunisasi nasional (BIAN) di Kabupaten Lambar mencapai target.

“Jumlah anak di Kabupaten Lampung Barat yang telah diimunisasi sebanyak  51.179 jiwa atau 98,86%,” ungkap Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Ira Permata Sari, S.Farm.Apt mendampingi Kepala Dinas Kesehatan dr.Widyatmoko Kurniawan, S.Pb, Minggu (26/6)

Ira merinci  cakupan BIAN vaksinasi MR (measles dan rubella) Kabupaten Lambar 20 Mei-23 Juni 2022 per puskesmas yaitu Puskesmas Kebuntebu telah mencapai 101,62 %, Puskesmas Pagardewa 101,29%, Puskesmas Srimulyo 100,75%, Puskesmas Batuketulis 100,67%, Puskesmas Batubrak 100,31%, Puskesmas Kenali 100,00%. 

Kemudian, Puskesmas Sumberjaya 99,95%, Puskesmas Kenali 99,88%, Puskesmas Bandarnegeri Suoh 99,30%, Puskesmas Liwa 99,12% , Puskesmas Fajarbulan 97,39%, Puskesmas Buaynyerupa 97,08%, Puskesmas Sekincau 96,19%, Puskesmas Lombok 95,30% dan Puskesmas Gedungsurian 94,13%. 

Dikatakannya, program BIAN ada dua kegiatan yaitu imunisasi tambahan campak rubella pada sasaran usia 9 bulan sampai dengan kurang dari 12 tahun, serta imunisasi kejar berupa pemberian satu atau lebih jenis imunisasi OPV, IPV dan DPT-HB-HIB untuk melengkapi status imunisasi anak usia 12 bulan sampai dengan 59 bulan.

Lanjut dia, sasaran imunisasi campak rubella adalah anak usia 9 bulan hingga 12 tahun sebanyak 52.027 jiwa sedangkan sasaran imunisasi Kejar sebanyak 3.316 jiwa. 

“Sudah hampir mencapai 100% dan ini akan kami terus lakukan baik di tingkat posyandu, puskesmas maupun rumah sakit,” bebernya.

Karena itu dirinya berharap kepada seluruh masyarakat agar mendukung program nasional ini dengan memberikan kesempatan kepada anak usia 9 bulan sampai dengan usia 12 untuk menerima imunisasi tambahan campak rubella dan pemberian satu atau lebih jenis imunisasi OPV, IPV dan DPT-HB-HIB untuk melengkapi status imunisasi anak usia 12 bulan sampai dengan 59 bulan.

 

“Untuk mencapai target sasaran tersebut, kita telah berkoordinasi dengan seluruh Puskesmas di Kabupaten Lambar. Mudah-mudahan sebelum akhir bulan Juni ini capaiannya telah 100%,” harapnya. (lus/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: